Categories: Bengkalis

Bengkalis Bertambah 19 Pasien Positif Covid

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) — Kasus baru pasien positif Covid-19 di Kabupaten Bengkalis terus meningkat. Berdasarkan data terbaru, terdapat 19 warga Kabupaten Bengkalis terkonfirmasi Covid-19, Senin (21/9). Di antaranya berasal dari swab massal di sejumlah perangkat daerah maupun hasil dari tracing kontak erat.

Berdasarkan data dari Satgas Covid-19 Kabupaten Bengkalis, sebagaimana disampaikan melalui Juru Bicara Satgas Covid-19, Ns Popy Yulia Santisa SKep saat dihubungi mengatakan, ke-19 orang ini adalah DR (36) kontak erat dari pasien 135 inisial AF, ORA (3,5) kontak erat dari pasien 135 inisial AF, kemudian EF (36) juga kontak erat dari pasien 135 inisial AF. AF sendiri terkonfirmasi positif setelah mengikuti Diklat di Pekanbaru.

Pasien berikutnya, ERM (51), NGA (53), SYAI (27) dan MUL (40) merupakan hasil swab massal di instansi yang  sama. Kemudian  ROB (28) SUPA (53) WF (39) dan WH (30)  hasil swab massal di instansi yang sama. Berikutnya MA (36) warga Bengkalis pelaku perjalanan dari Pekanbaru, NAS (28) dan RPN (27) kontak erat dari pasien 101 MS, ZUL (31) pelaku perjalanan dari Pekanbaru, DA (9) hasil  swab massal  saat kegiatan sunat massal di Rupat, dan RM (38) kontak erat dari nakes di Mandau.

"Hari ini (kemarin, red) total keseluruhan berjumlah 19 orang," ujarnya.

Saat ditanya terkait beredarnya nama-nama pasien positif Covid-19 di Kabupaten Bengkalis melalui media WhatsApp, Popy enggan menjelaskan secara detail.

"Kalau soal itu saya kurang tau," ujarnya seraya menjelaskan sesuai kode etik, identitas pasien harus dirahasiakan.(esi)

 

Rindra

Share
Published by
Rindra

Recent Posts

Servis Honda Lebih Terjangkau Lewat Gebyar Musim Ganti Oli 2026

Capella Honda Riau menghadirkan Gebyar Musim Ganti Oli di awal 2026 dengan berbagai paket servis…

4 jam ago

LG StanbyME 2 Resmi Hadir, Tawarkan Fleksibilitas Layar Lebih Tinggi

LG StanbyME 2 resmi hadir di Indonesia dengan layar lepas-pasang, resolusi QHD, dan dukungan kendali…

4 jam ago

(Sekali Lagi) Sastrawan

Gerakan literasi digencarkan, tetapi nasib sastrawan masih terpinggirkan. Artikel ini mengulas pentingnya peran negara memanusiakan…

4 jam ago

Jonatan Christie Tembus Final India Open 2026 Usai Kalahkan Loh Kean Yew

Jonatan Christie melaju ke final India Open 2026 setelah menaklukkan Loh Kean Yew lewat laga…

5 jam ago

Pemko Pekanbaru Dorong Pemakmuran Masjid Lewat Bantuan Pembangunan

Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menghadiri Isra Mikraj di Masjid Al Kautsar sekaligus menyerahkan bantuan…

5 jam ago

Ruas Jalan Teluk Kuantan–Cerenti Amblas 20 Meter, Pengendara Diminta Waspada

Ruas Jalan Teluk Kuantan–Cerenti amblas sepanjang 20 meter di kawasan Pasar Cerenti. Pengendara diminta waspada,…

5 jam ago