kompol-maitertika-resmi-jabat-kapolsek-pinggir
MANDAU (RIAUPOS.CO) – Kompol Maitertika SH MH resmi menjabat sebagai Kapolsek Pinggir menggantikan Kompol Firman VWA Sianipar SH MH yang mendapat jabatan baru sebagai Kasubdit IV Ditreskrimum Polda Riau.
Pergantian itu ditandai dengan serah terima jabatan (sertijab) Kapolsek Pinggir yang digelar secara khidmat di lapangan Mako Polsek Mandau, Sabtu (7/8/2021) pagi.
Acara sertijab dipimpin Kapolres Bengkalis AKBP Hendra Gunawan SIK MT dihadiri para Kasat di lingkungan Polres Bengkalis.
Kapolres Bengkalis AKBP Hendra Gunawan SIK MT menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kompol Firman VWA Sianipar SH MH yang selama ini telah memberikan pengabdian di wilayah Polsek Pinggir.
Kepada Kapolsek Pinggir yang baru Kompol Maitertika , Kapolres mengharapkan dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan lancar. Diharapkan juga bisa melanjutkan kebijakan yang dilaksanakan pejabat sebelumnya.
"Ya, kalau bisa lebih ditingkatkan, jangan malah sama. Apalagi saat ini banyak pengembangan migas di wilayah Kecamatan Pinggir. Intinya situasi kamtibmas dapat ditingkatkan lebih baik dan juga dapat menurunkan angka Covid-19," harap Kapolres.
Pada kesempatan itu juga dilaksanakan penyerahan cendramata kepada mantan Kapolsek Pinggir.(ksm)
Harga sembako di Pasar Selatpanjang awal Januari 2026 terpantau stabil. Cabai merah turun tajam, sementara…
Arab Saudi membuka pasar modal bagi investor asing mulai 1 Februari 2026 dengan menghapus skema…
Hyundai resmi meluncurkan Creta Alpha secara daring. SUV B-Compact ini hadir dengan desain lebih premium,…
Tekanan global diperkirakan masih membayangi rupiah pada 2026 dengan potensi pelemahan hingga Rp17.500 per dolar…
Pemkab Siak menggelar job fit pejabat eselon II untuk mengisi SOTK baru sekaligus mengevaluasi kinerja.…
Sabar/Reza melaju ke 16 besar Malaysia Open 2026 usai mengalahkan rekan senegara. Fajar/Fikri juga meraih…