Categories: Bengkalis

43 Guru Teken Pakta Integritas Pejabat

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) – SEBANYAK 43 guru berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN) dilantik dan diambil sumpah dan penandatanganan pakta integritas di aula pertemuan gedung Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bengkalis, Jalan Pertanian, Rabu (2/2) siang.

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bengkalis Hj Kholijjah kepada wartawan mengatakan, pelantikan 43 jabatan guru fungsional ini merupakan sebuah syarat di Disdik Bengkalis. Sebab, ini merupakan pengangkatan pertama jabatan fungsional guru.

"Jumlah guru yang dilantik sebanyak 43 guru. Seluruhnya ASN dan jabatan fungsional guru. Terdiri dari SD dan SMP, paling banyak itu guru tingkat SD," ungkap Hj Kholijjah.

Sebelum pelantikan jabatan fungsional guru kata Kholijah, secara bersamaan juga dilaksanakan penandatanganan pakta integritas seluruh pejabat di lingkungan Disdik Bengkalis. Penandatanganan pakta integritas ini bertujuan agar seluruh jabatan di Disdik Bengkalis, bisa mengemban amanah jabatannya.

"Ini merupakan sebuah kewajiban kami di Disdik Bengkalis. Khususnya dalam pembinaan tenaga pengajar atau guru. Selain itu juga kita berharap program di tahun ini bisa terlaksana dan berjalan dengan baik," paparnya.

Tampak hadir dalam pelantikan jabatan fungsional guru tersebut, Sekretaris Disdik Bengkalis Agusil Fridimalis, Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan Ketenagaan Drs Suwanto, Kabid SMP Junaidi Yahya, Kasub Bagian Umum dan Kepegawaian Idrus dan sejumlah pejabat lainnya.(hen)

Laporan ABU KASIM, Bengkalis

Rindra

Share
Published by
Rindra

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

11 jam ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

2 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

2 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

2 hari ago