Site icon Riau Pos

SPAM Lintas Pekanbaru-Kampar Berkapasitas 1000 Liter Perdetik

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — PT PP Tirta Riau yang merupakan Badan Usaha Kerja Sama (BUK) yang dibentuk oleh konsorsium PT PP (Persero), PT PP Insfratruktur, Maynilad Water Services dan PT Varsha Zamindo Lestari (PPMV), melaksanakan kegiatan ground breaking kerja sama penyelenggaraan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Kota Pekanbaru-Kabupaten Kampar, Kamis (19/11/2020).

Direktur Utama PT PP (Persero) diwakili Direktur Keuangan Agus Purbianto mengatakan, SPAM ini akan berkapasitas 1000 liter perdetik antara PDAM Tirta Siak Kota Pekanbaru, PDAM Tirta Kampar dan PT Sarana Pembangunan Riau.

"SPAM lintas Kota Pekanbaru-Kabupaten Kampar akan melayani sekitar 624 ribu jiwa atau sekitar 102.000 sambungan rumah di lima kecamatan yakni Tampan, Bukitraya, Marpoyan Damai, Siak Hulu dan Tambang. Sebagai sumber air baku adalah Sungai Kampar," katanya.

Lebih lanjut dikatakannya, investasi ini adalah investasi mandiri yang seluruh pembiayaannya dari capex perusahaan PT PP Tirta Riau yang sahamnya dimiliki oleh konsorsium PPMV. Total investasi yang akan digelontorkan sebesar Rp2 triliun.

"SPAM ini direncanakan melayani kebutuhan pelanggan rumah tangga maupun non rumah tangga yang memiliki output standar kualitas air minum sampai di pelanggan, dengan pelayanan 24 jam per hari," sebutnya.

Sementara itu, Gubernur Riau Drs H Syamsuar MSi yang juga hadir pada kegiatan tersebut berharap agar usai kegiatan ground breaking ini, pembangunan SPAM akan segera dilaksanakan. Karena SPAM ini sudah ditunggu oleh masyarakat.

"Jangan sampai setelah ground breaking, pembangunan lama dilakukan. Masyarakat sudah menunggu program ini," harapnya.

Laporan: Soleh Saputra (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi

 

Exit mobile version