8 Wartawan Ikuti Seleksi Calon Anggota PWI
BENGKALIS (RIAUPOS.CO) –Sebanyak delapan orang wartawan yang mendapatkan rekomendasi dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bengkalis untuk mengikuti seleksi penerimaan calon anggota baru yang akan dilaksanakan pada 21-22 Juli mendatang di Pekanbaru.
“Setelah melalui seleksi, PWI Bengkalis memberikan rekomendasi kepada delapan orang wartawan dari media cetak dan online untuk mengikuti tes calon anggota PWI yang akan dilaksanakan Ahad depan di Pekanbaru,†ujar Ketua PWI Kabupaten Bengkalis, Alfisnardo, Senin (14/7).
Dikatakan Alfis, seleksi penerimaan calon anggota baru ini diselenggarakan oleh PWI Riau. “Untuk berkas kelengkapan terhadap delapan orang wartawan yang mengikuti seleksi sudah kita kirim ke PWI Riau, “ kata Alfis.
Ditegaskan Alfis, bagi peserta dari Bengkalis yang mendaftarkan diri langsung ke panitia tanpa ada rekomendasi dari PWI Bengkalis diminta untuk tidak diterima.
“Kita minta panitia atau PWI Riau untuk tidak menerima wartawan dari Bengkalis yang mendaftarkan diri untuk tes tanpa ada rekomendasi dari PWI Bengkalis, “ tegas Alfis.
PWI Bengkalis tetap selektif dalam menyeleksi wartawan yang akan masuk sebagai calon anggota.(esi)
Pemkab Inhu membangun 25 dapur SPPG MBG di daerah 3T tahun 2026. Sekda Inhu meninjau…
Pemkab Kuansing berkomitmen mengubah bekas lahan tambang menjadi pertanian produktif demi mendukung IP 200 dan…
Pemkab Siak menandatangani komitmen manajemen talenta ASN bersama BKN untuk memperkuat sistem merit dan menempatkan…
Tumpukan limbah kayu mencemari Sungai Bukit Batu Bengkalis. Warga khawatir dampak lingkungan dan mendorong penyelesaian…
Penerapan UMK 2026 di Meranti dinilai belum optimal. Pemkab pun menyiapkan Perbup sebagai aturan teknis…
PSMTI Riau akan menggelar Musprov V akhir pekan ini di Pekanbaru untuk memilih ketua definitif…