Categories: Riau

Kapolda Tinjau Vaksinasi Pelajar di Siak

SIAK (RIAUPOS.CO) – Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi SIK MSi meninjau vaksinasi pelajar di Kabupaten Siak yang dipusatkan di Lapangan Siak Bermadah, depan Istana Asserayah Alhasyimiah.
Bersamanya ada Bupati Siak H Alfedri, Kapolres AKBP Gunar Rahadiyanto, Sekda Arfan Usman dan sejumlah pejabat baik dari OPD maupun dari Polres Siak.
Kedatangan Kapolda masih seputar Aplikasi Bersama Selamatkan Riau (BSR). Dikatakan Kapolda, Polres Siak sedang mempersiapkan pencanangan penggunaan Aplikasi BSR.
“Insyaallah pencangan penggunaan aplikasi BSR tidak lama lagi,” kata Kapolda.
Diperlukan kerja sama semua pemangku kepentingan atau stakeholder dalam penanganan Covid-19, dan dilakukan secara komprehensif.
“Hal itu akan dituangkan dalam Memorandum of Understanding (MoU) antara Kapolres  dengan Bupati serta pemangku kepentingan lainnya,” jelas Kapolda.
Selain meninjau vaksinasi untuk 2.000 pelajar, Kapolda berziarah ke Makam Sultan Syarif Kasim II di Komplek Masjid Raya Syahabuddin Siak.
Ada juga momen menyerahkan bantuan untuk pondok pesantren. Hal itu melengkapi kunjungan Kapolda yang hanya beberapa jam.
Atas kunjungan itu, Bupati Alfedri mengaku sangat senang. Sebab vaksinasi pelajar sudah dimulai. Artinya Kabupaten Siak diharapkan segera kembali ke zona hijau.
“Kami juga menunggu MoU dengan Kapolres dan pemangku kepentingan lainnya, dengan merealisasikan pencangan BSR di Kabupaten Siak,” kata Bupati Alfedri.
Laporan: Monang Lubis (Siak)
Editor: Erwan Sani

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

DED Rampung, Pembebasan Lahan Flyover Garuda Sakti Dimulai 2026

Pemprov Riau menyiapkan anggaran pembebasan lahan flyover Simpang Garuda Sakti. Ground breaking proyek direncanakan awal…

7 jam ago

Jadi Sponsor Fun Bike 2026, Pacific Optimistis Pariwisata Pekanbaru Bergeliat

Pacific menjadi sponsor Riau Pos Fun Bike 2026 di Pekanbaru, dorong pariwisata, gaya hidup sehat,…

8 jam ago

Istri Histeris Temukan Suami Tewas Tergantung di Rumah

Warga Balik Alam Mandau digegerkan penemuan pria 43 tahun yang ditemukan meninggal dunia tergantung di…

8 jam ago

Rusak Bertahun-tahun, Jalan Pematang Reba–Pekan Heran Akhirnya Masuk Anggaran

Pemkab Inhu menganggarkan Rp3 miliar pada 2026 untuk memperbaiki Jalan Pematang Reba–Pekan Heran yang rusak…

8 jam ago

Manajemen Talenta Diperkuat, Bupati Rohul Dorong Birokrasi Profesional

Pemkab Rohul memperkuat sistem merit dengan menerapkan manajemen talenta ASN dan meraih penghargaan BKN atas…

9 jam ago

Bolos Saat Jam Sekolah, Empat Pelajar SMA Terjaring Patroli Satpol PP Kampar

Empat pelajar SMA di Bangkinang terjaring patroli Satpol PP saat bolos sekolah. Petugas menegaskan tindakan…

9 jam ago