Categories: Riau

Sejumlah Sekolah di Meranti Digabung

MERANTI (RIAUPOS.CO) —  Sejumlah Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri dan Sekolah Dasar (SD) Negeri lingkungan Kabupaten Kepulauan Meranti, akan digabung. 

Kepala Bidang Pembinaan dan Ketenagaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kepulauan Meranti Triono, mengungkapkan jika langkah tersebut dampak dari minimnya jumlah rombongan belajar (Rombel) pada sekolah terkait. 

"Iya jumlah SDN dan SMPN di Kepulauan Meranti kembali menciut.

SDN 4, SDN 5, berubah menjadi sekolah satu atap di SDN 6 Jalan Imam Bonjol.

Selain SDN, langkah itu juga akan dilakukan bagi sejumlah SMPN yang berada di Kecamatan Tebingtinggi. Seperti SMPN 5 Tebingtinggi di Selatpanjang Selatan akan digabungkan dengan SMPN 3 Jalan Siak. 

Menurut Triono, semua sekolah yang terkena dampak merger dinilai tak memenuhi syarat. Seperti dalam aturan yang berlaku, bagi sekolah dasar setiap kelas harus  memiliki jumlah murid minimal 28 orang, sehingga untuk setiap sekolah jumlah murid minimal 126 orang.

Jika kurang, tentu akan dinilai melanggar aturan yang berlaku. "Seperti SDN 4 jumlah murid mereka tahun ajaran ini dari kelas satu sampai kelas enam hanya 41 orang. Ya tidak bisa, makanya kita merger," ujarnya.

Begitu juga dengan SMP. Batasan jumlah minimal siswa setiap SMP 63 orang. "Sementara di SMPN 5 Tebingtinggi, satu lokal siswa berjumlah 11 orang untuk tahun ajaran 2018 dan 12 orang untuk tahun ajar 2019 ini,"ungkap Triono. 

Namun langkah tersebut tidak berlaku surut. Jika ke depan jumlah murid mereka normal, kebijakan itu akan dihapus dan mereka akan dikembalikan di sekolah yang lama.

"Karena jika diteruskan akan berisiko dalam penyaluran bantuan operasional sekolah. Bahkan bisa dihapus penyalurannya," katanya.(wir)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Lewati Pembahasan Panjang, APBD Inhil Tahun 2026 Disepakati Rp2,05 Triliun

Setelah pembahasan panjang, DPRD Inhil resmi mengesahkan APBD Tahun Anggaran 2026 senilai Rp2,05 triliun dalam…

3 jam ago

Anthracite Bicycle Community Sawahlunto Kirim Lima Goweser ke Riau Pos Fun Bike 2026

Komunitas Anthracite Bicycle Community Sawahlunto memastikan keikutsertaan lima goweser dalam ajang Riau Pos Fun Bike…

3 jam ago

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

1 hari ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

2 hari ago