Categories: Riau

Yayasan Hang Tuah Gelar Serah Terima SK Prodi S1 Kebidanan dan Program Profesi

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Yayasan Hang Tuah Pekanbaru melakukan serah terima Surat Keputusan Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia bernomor 464/KPT/I/2019 tentang izin pembukaan Program Studi (Prodi) Kebidanan Program Sarjana dan Program Studi Pendidikan  Bidan Program Profesi.

Serah terima itu dilakukan oleh Ketua Yayasan Hang Tuah Pekanbaru dr H Zainal Abidin MPH kepada Ketua STIKes Hang Tuah Ahmad Hanafi SKM MKes selanjutnya SK tersebut diserahkan kepada Ketua Program Studi Kebidanan Program Sarjana dan Program Studi Pendidikan Profesi Bidan Program Profesi STIKes Hang Tuah Pekanbaru Juli Selvi Yanti SST MKes, Rabu (3/7) di kampus 1 STIKes Hang Tuah Pekanbaru.

Ketua Prodi Kebidanan Program Sarjana dan Program Studi Pendidikan  Bidan Program Profesi STIKes Hang Tuah Juli Selvi Yanti SST MKes  mengatakan,  dengan keluarnya izin pembukaan Program Studi Kebidanan Program Sarjana dan Program Studi Pendidikan Profesi Bidan Program Profesi diharapkan dapat menjadi salah satu institusi pendidikan terdepan di Provinsi Riau yang didukung oleh sarana dan prasarana yang lengkap .

Disinggung soal dosen, ia menyebutkan dosen di prodinya sudah tersertifikasi dan berpengalaman. Kemudian prodinya memiliki lahan praktik yang luas sehingga dapat menjadi pilihan bagi masyarakat yang berminat untuk menjadi bidan profesional dengan menempuh jenjang pendidikan tahap sarjana dan profesi di STIKes Hang Tuah Pekanbaru.(nto/c)  

 

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Tergerus Sungai Umban, Bahu Jalan Siak II Amblas Rawan Kecelakaan

Bahu Jalan Siak II di Rumbai amblas akibat tergerus Sungai Umban. Kondisi ini dinilai membahayakan…

9 jam ago

Bangunan Kios Pasar Bawah Telukkuantan Dieksekusi

Pemkab Kuansing mengeksekusi pembongkaran kios Pasar Bawah Telukkuantan. Mayoritas pedagang memilih mengosongkan kios secara mandiri.

10 jam ago

Riau Pos Fun Bike 2026, Satukan Komunitas Sepeda Lewat Olahraga

Riau Pos Fun Bike 2026 kembali digelar sebagai ajang olahraga dan silaturahmi yang mendorong gaya…

10 jam ago

Polisi Tindak Tegas Penyelundupan, 20 Ton Bawang Ilegal Dimusnahkan

Polres Pelalawan memusnahkan lebih dari 20 ton bawang ilegal di TPA Kemang karena tidak dilengkapi…

11 jam ago

Buka Akses Ekonomi, Rohul–Rohil Bangun Jembatan dan Jalan Penghubung

Pemkab Rohul dan Rohil sepakat membangun jembatan dan jalan penghubung di wilayah perbatasan guna memperkuat…

11 jam ago

Atasi Lambatnya Bongkar Muat, IPC TPK Fokus Digitalisasi Layanan Pelabuhan

IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…

1 hari ago