Categories: Politik

Usai Bicara Blak-blakan soal Gaji, Krisdayanti Dipanggil Fraksi PDIP

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) memanggil anggota DPR Krisdayanti alias KD pada Kamis (16/9). Hal itu dilakukan untuk mengklarifikasi mengenai blak-blakan penyanyi itu perihal gajinya sebagai anggota dewan.

Anggota Fraksi PDIP Hendrawan Supratikno, mengatakan pertemuan tersebut dilakukan oleh koleganya Ketua Fraksi Utut Adianto dan Sekretaris Fraksi Bambang Wuryanto. "Betul tapi untuk klarifikasi saja," kata Hendrawan saat dikonfirmasi, Jumat (17/9).

Anggota Komisi XI DPR ini mengatakan, pertemuan antara Krisdayanti tersebut hanya sebatas klarifikasi saja. Membicarakan hal yang lain. "Bukan untuk yang lain," katanya.

Hendrawan menuturkan, pentingnya klarifikasi terhadap pernyataan KD sangatlah diperlukan. Pasalnya sebagai anggota dewan perlu membedakan gaji dengan dana kegiatan anggota di Dapil.

"Klarifikasi penting karena harus dibedakan konsep gaji dengan dana kegiatan anggota di Dapil. Dana kegiatan baru cair setelah ada usulan kegiatan dengan jadwal dan lokasi yang jelas," ungkapnya.

Sebelumnya KD mengungkap dirinya mendapat penghasilan ratusan juta rupiah setiap bulan semenjak duduk sebagai wakil rakyat. KD mengaku mendapat gaji sebanyak dua kali dalam waktu berbeda setiap bulan dengan total Rp75 juta.

Hal tersebut diungkap KD dalam sebuah wawancara bersama politisi Partai Nasdem Akbar Faizal, yang diunggah di YouTube Akbar Faizal Uncensored, Senin (13/9).

Ia mengaku juga memperoleh sejumlah pendapatan di luar gaji dan tunjangan, yakni berupa dana aspirasi sebesar Rp450 juta. Menurut KD, dana aspirasi tersebut diberikan sebanyak lima kali dalam satu tahun.

Sumber: Jawapos.com
Editor: Rinaldi

 

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

13 jam ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

13 jam ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

14 jam ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

1 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

1 hari ago

Butuh Pegawai Tangguh, BPR Indra Arta Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen

BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…

1 hari ago