Categories: Politik

Fadli Zon dan Fahri Hamzah Masuk Kabinet? Ini Kata Pengamat

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Pengamat komunikasi politik dari Universitas Indonesia Ari Junaedi menilai, kecil kemungkinan sejumlah tokoh yang selama ini di barisan pendukung pasangan calon presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Salahudin Uno, masuk dalam jajaran kabinet Jokowi-Ma’ruf.
Nama-nama yang dimaksud antara lain, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon, Sandiaga Salahuddin Uno dan politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Fahri Hamzah.
"Sangat kecil, bahkan nyaris tidak ada peluang bagi orang-orang seperti Fadli Zon, Sandiaga atau Fahri Hamzah masuk ke dalam kabinet," ujar Ari, Rabu (10/7).
Ada beberapa alasan pembimbing disertasi di pasca sarjana Universitas Padjajaran ini menyebut peluang ketiga tokoh itu sangat kecil. Antara lain, hanya akan mengganggu soliditas dan sinergitas kabinet Jokowi-Ma’ruf Amin nantinya.
"Maka sebaiknya mereka tetap di luar pemerintahan. Toh apalagi mereka bertiga selalu melihat ’salah’ apa pun yang dilakukan Jokowi selama ini," katanya.
Ari juga mengatakan, presiden terpilih hasil Pilpres 2019, Jokowi penting memegang prinsip yang tegas dalam memilih para menteri yang nanti mendampinginya di pemerintahan mendatang.
"Jadi, prinsipnya politikus yang selalu berpandangan paling benar sendiri dan menganggap orang lain salah, tidak mendapat tempat yang layak di era kedua Jokowi," pungkas Ari. (gir)
Sumber: JPNN.com
Editor: Hary B Koriun

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

13 jam ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

13 jam ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

14 jam ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

1 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

1 hari ago

Butuh Pegawai Tangguh, BPR Indra Arta Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen

BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…

1 hari ago