BANGKOPUSAKO (RIAUPOS.CO) – Sosok cabup Rokan Hilir (Rohil) H Suyatno AMp lekat dalam ingatan masyarakat Bangko Sempurna, Bangko Pusako sebagai orang yang memiliki jiwa sosial tinggi.
Pengakuan itu dismpaikan tokoh masyarakat Bangko Sempurna, Tugiono pada saat menghadiri kampanye tatap muka yang dilaksanakan Suyatno, di Kepenghuluan Bangko Sempurna, Bangko Pusako, Kamis (8/10/2020).
"H Suyatno pernah membantu warga kami yang dirawat di rumah sakit," kata Tugiono.
Dengan bantuan itu terang Tugiono, warga yang sakit mendapatkan perawatan intensif dan kini kondisinya telah sembuh.
Selain berjiwa sosial lanjut Tugiono, H Suyatno juga berjiwa membangun salah satu nya pembangunan ruangan belajar SMP 6 Bangko pusako.
"Ahamdulilah dulunya sekolah masuk pagi dan sore, namun belakangan bisa masuk serentak," katanya. Karena terkesan dengan jiwa kepemimpinan Suyatno terangnya dia berharap bersama masyarakat agar Suyatno-Jamiludin (Sudin) bisa kembali terpilih pada pesta pilkada 9 Desember nanti.
Pada orasinya, Suyatno mengatakan, di Bangko Sempurna ada dua janjinya yang diperhatikan yakni pembangunan sekolah dan rehab musala. Untuk pembangunan sekolah sudah terbangun empat RKB, sementara rehab musala dalam waktu dekat akan dituntaskan.
Laporan : Zulfadhli (Bagansiapiapi)
Editor: Eka G Putra
Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…
PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…
Baznas Riau mencatat zakat ASN Pemprov Riau tahun 2025 mencapai Rp52,5 miliar dan terus mengoptimalkan…
Masyarakat Cerenti menggelar aksi damai dan menandatangani petisi menolak rencana relokasi warga TNTN ke Desa…
Kantin SDN 169 Pekanbaru terbakar dini hari. Lima unit damkar dikerahkan untuk memadamkan api dan…
Dermaga Peranggas di Kepulauan Meranti kian memprihatinkan dan dinilai tak layak pakai. DPRD mendesak pemerintah…