Categories: Olahraga

Milan di Grup Neraka, Begini Wejangan Baresi

MILAN (RIAUPOS.CO) – Legenda Tim Nasional (Timnas) Italia, Franco Baresi, ikut mengomentari hasil drawing atau undian fase grup Liga Champions 2021-2022. Melihat AC Milan masuk grup neraka, Baresi pun memberi petuah penting.

Sebagaimana diketahui, AC Milan berada di Grup B yang menjadi grup neraka di fase grup Liga Champions musim ini. Pasalnya, grup tersebut diisi oleh tim-tim terbaik Eropa yaitu Atletico Madrid, FC Porto, dan Liverpool.

Mendapati kondisi ini, Baresi memberikan pesan kepada mantan timnya tersebut. Pria berusia 61 tahun itu mengakui bahwa persaingan di Grup B memang sulit, tetapi AC Milan tak boleh melupakan sejarah yang mereka miliki di Liga Champions.

“Jelas, mulai dari pot keempat, kami harus memiliki keberuntungan untuk bisa memiliki grup yang sederhana,” ucap Baresi, dilansir dari Football Italia, Jumat (26/8/2021).

“Ini sangat sulit, tetapi saya pikir Milan tidak boleh melupakan sejarahnya,” ungkapnya.

“Kami kembali ke Liga Champions dan kami akan memainkan pertandingan dengan sangat antusias. Ini grup yang hebat, tapi kami harus menikmati momen ini,” lanjutnya.

Di sisi lain, Baresi tetap yakin AC Milan bisa raih hasil positif dengan gaya permainannya saat ini. Karena itu, dia tak gusar melihat mantan timnya masuk ke grup neraka.

“Para pemain dan tim ingin melakukannya dengan baik. Atletico selalu sulit dikalahkan, Porto tangguh, dan Liverpool kuat dan memiliki kualitas,” sambung Baresi.

"Milan menunjukkan sepakbola yang indah dan proaktif, kami tidak boleh kehilangan keyakinan kami,” lanjutnya.

Milan sendiri sendiri mengawali musim 2021-2022 dengan baik. Mereka sukses merebut kemenangan kala berhadapan dengan Sampdoria di pekan pertama Liga Italia 2021-2022. Laga berakhir dnegan skor 1-0.

Sumber: Football Italia/News/Eurosport
Editor: Hary B Koriun

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

1 hari ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

2 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

3 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

3 hari ago