Categories: Olahraga

Demi Pogba Bertahan, MU Harus Datangkan N’Golo Kante

(RIUAPOS.CO) — Manchester United (MU) disarankan berusaha mengejar N’Golo Kante dan Declan Rice dalam usaha merayu Paul Pogba bertahan di Old Trafford. Tentu kedua transfer itu harus terlebih dahulu disetujui oleh sang pelatih, Ole Gunnar Solskjaer.

Pandangan ini disampaikan oleh analis Premier League, Stan Collymore. Dia percaya Pogba saat ini mulai menyesali keputusannya kembali ke MU. Jika mendengar komentar Pogba beberapa hari lalu, tampaknya dia mulai mencari celah meninggalkan Setan Merah.

Sejauh ini hanya ada dua klub yang dianggap sanggup mewujudkan kepindahan Pogba: Real Madrid dan Juventus. Madrid mengandalkan rayuan Zinedine Zidane dan nama besar klub, Juventus merupakan klub lama yang pernah membantu perkembangan Pogba.

Biarpun demikian, Pogba dianggap masih sangat penting untuk MU. Bagaimanapun dia adalah pemain terbaik yang dimiliki MU saat ini, Collymore berharap Solskjaer mau berusaha mempertahankan gelandang Prancis itu.

Dia yakin cara terbaik merayu Pogba adalah dengan menawarkan perkembangan MU. Kemampuan terbaik Pogba bisa muncul apabila diberi kebebasan bermain, dan Solskjaer bisa menawarkan itu dengan membeli dua gelandang baru untuk jadi partner Pogba: N’Golo Kante dan Declan Rice.

“Bakal sulit mendapatkan Kante dari Chelsea atau Declan Rice dari West Ham, tetapi itu bukan berarti MU tidak perlu mencoba melakukan keduanya,” kata Collymore kepada Mirror.

Collymore tahu Pogba harus dipertahankan semaksimal mungkin. Namun, apabila pada akhirnya kepergian Pogba tidak terhindarkan, dia meminta MU menatap babak baru dengan kepala tegak. Uang hasil penjualan Pogba bisa dimanfaatkan untuk barisan gelandang baru.

“Tentu saja, Pogba boleh pergi, lalu Solskjaer bakal mendapatkan banyak uang untuk dialihkan dan saya kira sebaiknya MU memilih jalur yang berbeda dari mendatangkan pemain-pemain top,” sambung Collymore.

“Saya akan memandang kombinasi Rive, James Maddison, dan Matteo Guendouzi. Tiga pemain yang bakal berkembang bersama MU. Mereka muda, bertalenta, anda bisa menyatukan mereka bersama dan masih punya sedikit kembalian dari penjualan Pogba,” tutup dia.(int/ksm)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

4 jam ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

1 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

1 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

1 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

2 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

2 hari ago