Categories: Olahraga

Tak Ingin Didahului Madrid, Liverpool Segera Tawar Gelandang Belgia Ini

LIVERPOOL (RIAUPOS.CO) – Raksasa Premier League, Liverpool, dikabarkan akan segera melepas penawaran besar pada Youri Tielemans agar tak disalip Real Madrid.

Tielemans merapat ke Leicester City pada Januari 2019. Awalnya ia ditarik dengan status pinjaman saja dari AS Monaco.

Penampilan pemain Belgia itu sangat memuaskan. Maka Leicester akhirnya mempermanenkan servisnya di King Power Stadium dengan harga sekitar 32 juta pounds.

Tielemans terus tampil ciamik di Inggris bersama Leicester. Penampilannya akhirnya menarik perhatian Liverpool.

Lalu ada klub lain yang ikut kesengsem pada Youri Tielemans. Klub tersebut, menurut laporan El Nacional, adalah Madrid.

El Real memang sedang berusaha mencari gelandang baru. Mereka berencana untuk merombak lini tengahnya yang kini sudah dimakan usia.

Madrid kesengsem pada Tielemans karena menurutnya permainannya mirip dengan Toni Kroos. Gelandang asal Jerman itu tampaknya akan cabut dari Madrid pada musim panas ini.

Sebab kontraknya di Madrid berakhir pada musim panas 2023 mendatang. Ada kans El Real akan melepasnya karena ia sekarang sudah berusia 32 tahun.

Liverpool disebut tengah mencari gelandang baru. Mereka belum mencari pengganti bagi Georginio Wijnaldum yang cabut pada musim panas 2021 lalu.

Salah satu pemain yang disebut masuk bidikan Liverpool adalah Tielemans. Namun nama pemain 24 tahun tersebut memudar setelah The Reds kerap dikaitkan dengan nama pemain lainnya.

Kabarnya Liverpool akan membuat penawaran sekitar 40 juta pounds atau sekitar Rp783 miliar. Laporan itu juga mengklaim bahwa Leicester City siap untuk melepas Youri Tielemans.

Namun kabar buruknya bagi Liverpool adalah Leicester tak bersedia melepas Tielemans ke klub yang merupakan rival langsung mereka. Jadi ini bisa menjadi kabar yang bagus bagi Madrid.

Sumber: El Nacional/News/Marca/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

18 jam ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

2 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

3 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

3 hari ago