Categories: Olahraga

Oscar Menjadi Target Barcelona

BARCELONA (RIAUPOS.CO) – Sebuah rumor baru beredar mengenai rencana transfer Barcelona. El Blaugrana dilaporkan berencana meminang Oscar dari Shanghai SIPG.

Baru-baru ini Barcelona kehilangan salah satu playmaker mereka. Mereka melepaskan Philippe Coutinho ke Aston Villa beberapa hari yang lalu.

Kepergian Coutinho membuat stok playmaker Barcelona berkurang. Alhasil Xavi mulai mencari playmaker baru yang bisa menggantikan posisi Coutinho.

TNT Sports mengklaim bahwa Barcelona mengarahkan radar mereka ke Cina. Mereka berencana merekrut Oscar dari Shanghai SIPG.

Menurut laporan tersebut, Xavi sangat tertarik merekrut Oscar. Karena ia menilai sang playmaker bisa jadi rekrutan yang bagus bagi timnya.

Oscar merupakan sosok yang tidak tergantikan di Shanghai SIPG. Ia menjadi motor permainan raksasa Cina itu sejak tahun 2017.

Di musim lalu, ia berhasil membuat lima gol dan 16 assist dari 25 pertandingan untuk Shanghai SIPG. Jadi Xavi menilai sang playmaker bisa jadi opsi yang bagus untuk timnya.

Menurut laporan yang sama, transfer Oscar ini bakal sulit. Karena keuangan Barcelona kurang memadai untuk merekrut sang playmaker.

Oscar diketahui memiliki gaji besar di Shanghai SIPG. Sementara salary cap Barcelona sudah hampir mentok usai mendaftarkan Ferran Torres.

Jadi Barcelona harus menjual beberapa pemain mereka dulu sebelum bisa merekrut Oscar ke tim mereka.

Kontrak Oscar sendiri di Shanghai SIPG sudah mulai menipis. Ia bisa cabut di akhir tahun 2024 sebagai free agent. Mahar transfer pemain 30 tahun ini cukup terjangkau. Ia bisa ditebus di kisaran 20 juta Euro saja.

Sumber: TNT Sports/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Mitsubishi New Pajero Sport, SUV Tangguh dengan Teknologi Keselamatan Lengkap

Mitsubishi New Pajero Sport hadir dengan sasis ladder frame, mesin diesel bertenaga, dan teknologi keselamatan…

28 menit ago

Penerbangan Langsung Pekanbaru–Sibolga Resmi Beroperasi

Rute penerbangan Pekanbaru–Sibolga resmi dibuka oleh Wings Air, memperkuat konektivitas Riau–Sumut dan mendukung mobilitas serta…

53 menit ago

Empat Trayek Bus DAMRI Buka Akses 12 Kecamatan di Siak

Empat trayek bus perintis DAMRI kini menjangkau 12 kecamatan di Kabupaten Siak dan membantu membuka…

2 jam ago

Polisi Ungkap Pencurian Switchboard PHR, Kerugian Capai Rp619 Juta

Polsek Tapung membongkar kasus pencurian komponen switchboard milik PHR dengan kerugian Rp619 juta dan mengamankan…

3 jam ago

700,5 Hektare Sawit Tua Diremajakan, 336 Petani Kuansing Terima Program PSR

Sebanyak 700,5 hektare kebun sawit milik masyarakat Kuansing diusulkan untuk diremajakan melalui Program Peremajaan Sawit…

4 jam ago

Pangdam Tuanku Tambusai Apresiasi Unilak Gelar Kompetisi Pelajar Terbesar di Riau

Unilak menggelar lomba baris-berbaris dan sepak bola SMA/SMK terbesar di Riau yang mendapat apresiasi Pangdam…

4 jam ago