Categories: Olahraga

11 Ribu Personel TNI dan Polri Amankan Laga Indonesia vs Malaysia

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Beberapa jam lagi, laga antara Indonesia melawan Malaysia akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (5/9) malam.

Belasan ribu pasukan pengamanan disiapkan dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia ini. Deputi PSSI Marsal Masita mengakui jumlah personel bukan 5.000-an seperti yang diperkirakannya. 

Pihak keamanan dari Polda Metro Jaya, meminta pasukan pengamanan dilipatgandakan berkali-kali. Total 11.200 personel.

"Keamanan fixed dikerahkan 11.200 personel. Itu gabungan dari TNI dan Polri. Mereka akan mengamankan ring 1 dan 2. Saya rasa itu cukup lah, tak berlebihan juga," kata Marsal, beberapa jam sebelum laga.

Tak hanya pengamanan, nantinya akan ada buka tutup jalan karena jalannya laga bertepatan dengan jam pulang kantor. Diprediksi Senayan akan macet parah.

"Nanti akan ada buka tutup jalan, karena untuk mengantisipasi penumpukan-penumpukan," terangnya. (dkk/jpnn)
Sumber: Jpnn.com
Editor: Erizal
 

Rinaldi

Share
Published by
Rinaldi

Recent Posts

Lewati Pembahasan Panjang, APBD Inhil Tahun 2026 Disepakati Rp2,05 Triliun

Setelah pembahasan panjang, DPRD Inhil resmi mengesahkan APBD Tahun Anggaran 2026 senilai Rp2,05 triliun dalam…

5 jam ago

Anthracite Bicycle Community Sawahlunto Kirim Lima Goweser ke Riau Pos Fun Bike 2026

Komunitas Anthracite Bicycle Community Sawahlunto memastikan keikutsertaan lima goweser dalam ajang Riau Pos Fun Bike…

6 jam ago

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

1 hari ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

3 hari ago