Categories: Olahraga

Jelang Asian Games 2022, Bocah Ajaib Korea Tak Puas dengan Performanya

SEOUL (RIAUPOS.CO)  – An Se Young tidak diragukan lagi merupakan salah satu pemain tunggal putri muda paling berbahaya di era sekarang. Baru menginjak usia 20 tahun di bulan Februari lalu, pemain berjuluk bocah ajaib tersebut sudah memenangkan 8 gelar juara BWF World Tour sejak 2019 lalu.

Bulan Maret lalu, Se Young juga untuk pertama kali menjejakkan kakinya di partai final All England 2022. Sayang, ia harus puas di posisi runner-up setelah langkahnya dijegal oleh Akane Yamaguchi, si bola karet dari Jepang.

Lantas, apa komentar Se Young soal pencapaiannya tersebut?

“Aku tidak puas. Harusnya aku bisa bermain lebih baik,” ujarnya dilansir dari laman BWF.

Se Young pun dengan gamblang memaparkan hal yang menjadi kelemahannya selama ini. Pola bermain menyerang menjadi hal yang paling digarisbawahi oleh Se Young.

Menurutnya, ia belum bisa melakukan serangan dengan baik dalam setiap gim yang ia jalani.

Attack jelas merupakan kelemahanku yang utama. Harusnya aku bisa meningkatkan ini, tapi semuanya terkendala akibat pandemi. Jumlah kasus positif begitu banyak, sehingga kami sangat dibatasi dalam melakukan latihan,” kata Se Young lagi.

Memasang target maksimal di Asian Games 2022 yang akan berlangsung pada bulan September mendatang, Se Young menegaskan bahwa ia harus bisa bermain lebih baik dari All England 2022 kemarin jika ingin meraih medali emas.

“Asian Games akan segera bergulir, dan aku belum puas dengan performaku,” kata Se Young lagi.

Sumber: Jawapos.com

Editor: Edwar Yaman

 

Eka Gusmadi Putra

Share
Published by
Eka Gusmadi Putra

Recent Posts

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 jam ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 jam ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

3 jam ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

23 jam ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

23 jam ago

Butuh Pegawai Tangguh, BPR Indra Arta Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen

BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…

23 jam ago