Categories: Nasional

Rohul Raih Opini WTP ke 4 Kali

PASIRPENGARAIAN (RIAUPOS.CO) – Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) menunjukkan komitmennya dalam pengelolaan penatausahaan keuangan daerah. Itu dibuktikan, dengan diterimanya penghargaan sertifikat WTP terhadap Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Rohul tahun 2019 dari BPK RI Perwakilan Provinsi Riau.

Penghargaan opini WTP atas LHP LKPD Rohul tahun 2019 diterima Bupati Rohul H Sukiman yang diwakili Sekda Rohul H Abdul Haris SSos MSi bersama Ketua DPRD Rohul Novliwanda Ade Putra ST, diserahkan langsung Kepala BPK RI Perwakilan Riau Thomas Ipoeng Andjar Wasita SE MM, Senin (29/6) diruang aula BPK RI Perwakilan Riau.

Opini WTP yang kembali diraih Pemkab Rohul itu merupakan ke empat kali diterima dibawah kepemimpinan H Sukiman sebagai Bupati Rohul yakni yakni LKPD tahun 2016, 2017, 2018 dan LHP LKPD tahun Anggaran 2019 yang diserahkan BPK RI Perwakilan Provinsi Riau.

Bupati Rohul H Sukiman melalui Sekda Rohul H Abdul Haris SSos kepada Riaupos.co menyebutkan, Pemkab Rohul merasa bangga, bisa kembali  mempertahankan penilaian Opini WTP LHP atas LKPD Rohul tahun 2019 yang diberikan BPK RI Perwakilan Riau.

Menurutnya, Opini WTP yang diraih ke 4 kali berturut-turut dibawah kepemimpinan H Sukiman sebagai Bupati Rohul, merupakan pernyataan profesional dari pemeriksa mengenai kewajaran informasi keuangan yang disajikan dalam laporan keuangan yang di dasarkan pada empat kriteria.

Diantaranya, kesesuaian dengan standar akuntansi pemerintahan, kecukupan pengungkapan, kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan, dan efektivitas pengendalian internal.

‘’Ini merupakan prestasi kita bersama, mampu mempertahankan opini WTP yang ke empat kalinya. Penghagaan WTP yang diterima Pemkab Rohul tahun ini, merupakan kerja keras kita semua. Kita mengucapkan terimakasih kepada seluruh OPD Rohul yang telah bekerja sesuai ketentuan dan dapat menyusun laporan keuangan dengan baik sehingga mendapatkan WTP ke 4 kali nya,’’ ujarnya, Selasa (30/6/2020).

Ketua TAPD Rohul itu mengharapkan seluruh OPD dilingkungan Pemkab Rohul kedepan dapat memanfaatkan teknologi informasi dalam menyusun laporan keuangan, sehingga opini WTP ini dapat dipertahankan kedepannya.

‘’Semoga dengan opini WTP ini, tidak membuat kita terlalu jumawa. Namun diharapkan dapat memberikan kontribusi besar bagi kinerja kita kedepan dalam bekerja sesuai dengan ketentuan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku,’’ tambah Sekda. 

Laporan: Engki Prima Putra (Pasirpengaraian)
Editor: Eka G Putra

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

10 jam ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

11 jam ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

11 jam ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

1 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

1 hari ago

Butuh Pegawai Tangguh, BPR Indra Arta Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen

BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…

1 hari ago