Categories: Nasional

Tragis, Sopir L300 Tewas di Tempat Setelah Hantam Truk Tronton Parkir

SIAK SRIINDRAPURA (RIAUPOS.CO) – Dua kendaraan roda empat terlibat tabrakan di jalan lintas Siak-Buton Km 7 Kampung Mengkapan Kecamatan Sungai Apit Kabupatem Siak.

Tabrakan antara mobil L300 pick up BM 8387 SD dengan  truk tronton BM 9150 QU menyebabkan satu orang meninggal dunia sekitar pukul 06.00 WIB, Kamis (30/4/2020). Pengemudi kendaraan L300 pick up BM 8387 SD Hardianto (25) tewas di tempat.

"Tabrakan terjadi saat mobil L300 BM 8387 SD dikemudikan Hardianto menabrak bagian belakang truk tronton BM 9150 QU yang sedang parkir karena mengalami kerusakan," ujar Kapolres Siak AKBP doddy F Sanjaya melalui Paur Humas Polres Siak Bripka Dede Prayoga.

Dede menjelaskan, kejadian berawal mobil truk tronton BM 9150 QU dikemudian Ades (35) datang dari arah Siak menuju arah Buton mengalami kerusakan. Ternyata kerusakan tersebut terjadi pada bahagian pompa minyak, sehingga Ades parkirkan di badan jalan sebelah kiri dari arah kedatangannya dan menghidupkan lampu hazard serta memasang rambu hati hati.

Kemudian dari arah belakang datang mobil L300 pick up BM 8387 SD dengan kecepatan tinggi menabrak bahagian belakang dari mobil truk tronton BM 9150 QU menyebabkan sopir L300 pick up mengalami luka berat dan Hardianto meninggal dunia di tempat.

 

Laporan: Wiwik (Siak Sriindrapura)

Editor: E Sulaiman

 

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

5 jam ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

1 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

1 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

1 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

2 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

2 hari ago