wn-singapura-dan-malaysia-buru-masker-di-batam
BATAM (RIAUPOS.CO) – Dampak ancaman penyebaran virus corona membuat penjualan masker di sejumlah apotek atau toko obat memgalami peningkatan yang signifikan di Kota Batam. Mayoritas pembelian masker dilakukan warga negara asing (WNA) asal Singapura dan Malaysia yang berada di Batam.
Salah satu karyawan apotek di kawasan Nagoya, Novita, mengungkapkan, sebelumnya penjualan masker tampak normal. Namun, saat ini mengalami peningkatan yang berarti. Ia menduga karena ada ancaman penyebaran virus corona yang diketahui masyarakat luas.
”Sampai saat ini yang banyak membeli itu orang Singapura dan Malaysia. Kalau untuk masyarakat Batam masih jarang,” ujar wanita yang akrab disapa Novi, kemarin siang.
Ia mengungkapkan, meningkatnya penjualan masker sudah terjadi dalam empat hari belakangan ini. Menurutnya, banyaknya permintaan masker itu, sebagai upaya pencegahan atau antisipasi mewabahnya virus corona yang dapat mengancam kesehatan masyarakat. Dimana penggunaan masker merupakan pencegahan dini dari penyebaran virus.
”Sepertinya, banyak yang khawatir atau ketakutan dengan adanya wabah virus corona yang saat ini sudah banyak diketahui masyarakat. Sehingga banyak yang beli masker untuk melindungi saluran pernapasan dan pencernaan dari ancaman virus saat beraktivitas,” katanya.
Sumber: Batampos.co.id
Editor: E Sulaiman
Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…
Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…
Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…
Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…
Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…
BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…