Categories: Nasional

Penyerapan Tenaga Kerja Riau Tertinggi di Sumatera

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Penyerapan tenaga kerja di Riau dalam kurun satu tahun lalu, masuk dalam kategori lima besar nasional. Bahkan untuk Sumatera, penyerapan tenaga kerja di Riau yang paling tinggi dibandingkan daerah-daerah lainnya. Gubernur Riau (Gubri) H Syamsuar mengatakan, informasi yang ia dapat dari Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) wilayah I, bahwa pada Rabu (29/1) siang, telah diumumkan capaian realisasi investasi selama setahun lalu. Khusus pada triwulan keempat, penyerapan tenaga kerja di Riau cukup tinggi dan masuk dalam lima besar nasional.

"Posisi Riau ada pada nomor empat, di bawah Jawa Timur, DKI Jakarta, dan Jawa Barat. Tentu ini merupakan capaian yang bagus," katanya.

Lebih lanjut dikatakannya, penyerapan tenaga kerja di Riau yang cukup tinggi tersebut merupakan bukti bahwa iklim investasi di Riau sangat kondusif dan telah menciptakan lapangan kerja paling tinggi di wilayah Sumatera.

"Kita tentunya berharap ke depan iklim investasi di Riau dapat kita pelihara dan tingkatkan. Karena akan banyak memberikan manfaat bagi daerah dan masyarakat," ajaknya. Sebelumnya, Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution pada kegiatan Riau Expo 2019 lalu mengatakan, Pemprov Riau terus berusaha menarik investor ke Riau salah satunya dengan kegiatan Riau Expo. Perhelatan Riau Expo 2019 menjadi gambaran bagi pemerintah dan masyarakat menarik investor dari dalam dan luar negeri untuk berinvestasi di Riau.

"Pameran-pameran yang ditampilkan di beberapa daerah di Provinsi Riau menunjukkan keunggulan daerah kita agar investor ingin berinvestasi di Riau," katanya.

Edy juga mengatakan, Pemprov Riau melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) telah memberikan kemudahan dalam pelayanan perizinan. Terkait hal itu juga telah menerapkan sistem online OSS untuk mempermudah perizinan dalam aplikasi OSS.

"Dan pameran yang ditampilkan di Riau Expo ini merupakan pameran Riau Expo terbaik di Riau, dan semoga Riau Expo di tahun 2020 bisa lebih menarik investor untuk berinvestasi keunggulan yang ada di daerah Riau," sebutnya.(ADV)

Rindra

Share
Published by
Rindra

Recent Posts

58 PPPK Kominfo Kuansing Resmi Bertugas, SPMT Diserahkan

Sebanyak 58 PPPK menerima SPMT dari Kadis Kominfo Kuansing. Mereka diminta menjunjung disiplin dan segera…

15 jam ago

LCC Duri Pastikan Ikut Riau Pos Fun Bike 2026, Turunkan 25 Peserta ke Pekanbaru

Komunitas ibu-ibu LCC Duri siap meramaikan Riau Pos Fun Bike 2026 di Pekanbaru dengan mengutus…

16 jam ago

PKL Kembali Marak, Satpol PP Pekanbaru Akan Perketat Pengawasan

PKL kembali marak berjualan di kawasan terlarang sekitar Masjid Agung An-Nur Pekanbaru. Satpol PP berjanji…

16 jam ago

Program Makan Bergizi Gratis Dimulai, Wawako Targetkan 104 Dapur Aktif

Program Makan Bergizi Gratis kembali dimulai di Pekanbaru. Pemko menargetkan 104 dapur aktif untuk melayani…

17 jam ago

Pemkab Rohil Siapkan Lahan, Program Sekolah Garuda Kian Matang

Pemkab Rohil mematangkan persiapan pengajuan Sekolah Garuda dengan menyiapkan lahan dan proposal untuk bersaing mendapatkan…

17 jam ago

Honorer Dilarang Direkrut, Bupati Siak Fokus Tuntaskan Status Lama

Bupati Siak melarang kepala OPD merekrut honorer baru dan fokus menyelesaikan status ribuan honorer non-database…

18 jam ago