Categories: Nasional

Yeo Yann Diskusi Membangun Keakraban

(RIAUPOS.CO) — INILAH kali pertama Yeo Yann Yann bekerja  sama dengan Ler Jiyuan. Ibu satu anak itu merasa terhormat ketika mendapat kesempatan untuk berperan dalam Invisible Stories. Di matanya, Jiyuan adalah sutradara yang hebat.

Perempuan yang berulang tahun setiap 20 Februari tersebut mengatakan bahwa peran Lian membuatnya penasaran. Ya, seorang ibu yang memiliki anak autis. Begitu menerima peran Lian, dia banyak membaca. Terutama tentang anak autis. ”Saya merasa peran Lian tantangan baru dan saya sangat excited,” katanya saat ditemui Jawa Pos di Epic Haus Coffe Shop, Toa Payoh, kemarin (24/6).

Selama pengambilan gambar, dia tak merasa terbebani. Justru, dia merasa enjoy dengan seluruh anggota tim. Tidak terkecuali lawan mainnya, Devin Pan. Pan, menurut Yann Yann, adalah sosok aktor muda berbakat. Chemistry antara dirinya dan Pan terjalin baik.

Bahkan, ketika sesi media interview, Pan tampak menggenggam tangan Yann Yann beberapa kali. Terlihat, genggamannya sangat erat. Bagaikan ibu dan anak. Aktor kelahiran Taiwan, 1996, itu juga tanpa malu-malu menyenderkan kepala ke pundak Yann Yann. ”Dia sangat manis. Anak yang baik dan mau belajar. Saya sangat senang bekerja sama dengan Devin,” ucap Yann Yann.

Semangat beradu akting itu juga dirasakan Pan. Ketika dinyatakan lolos casting, dia langsung membaca skrip dan berdiskusi dengan Yann Yann. ”Tidak berpikir dua kali, dinyatakan lolos, oke langsung yes,” kenangnya.

Meski Invisible Stories bukan momen pertama Pan main dalam drama berseri, dia sempat gugup. Sebab, baru kali ini dia berakting sebagai anak autis. Demi mengasah kemampuan aktingnya, Pan kerap berdiskusi dan melakukan pengamatan tentang kehidupan anak autis. ”Saya banyak belajar dari Invisible Stories, terutama belajar lebih peduli dengan kehidupan sekitar,” ungkap Pan.(sam/c25/nda/jpg)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Mitsubishi New Pajero Sport, SUV Tangguh dengan Teknologi Keselamatan Lengkap

Mitsubishi New Pajero Sport hadir dengan sasis ladder frame, mesin diesel bertenaga, dan teknologi keselamatan…

15 jam ago

Penerbangan Langsung Pekanbaru–Sibolga Resmi Beroperasi

Rute penerbangan Pekanbaru–Sibolga resmi dibuka oleh Wings Air, memperkuat konektivitas Riau–Sumut dan mendukung mobilitas serta…

16 jam ago

Empat Trayek Bus DAMRI Buka Akses 12 Kecamatan di Siak

Empat trayek bus perintis DAMRI kini menjangkau 12 kecamatan di Kabupaten Siak dan membantu membuka…

17 jam ago

Polisi Ungkap Pencurian Switchboard PHR, Kerugian Capai Rp619 Juta

Polsek Tapung membongkar kasus pencurian komponen switchboard milik PHR dengan kerugian Rp619 juta dan mengamankan…

18 jam ago

700,5 Hektare Sawit Tua Diremajakan, 336 Petani Kuansing Terima Program PSR

Sebanyak 700,5 hektare kebun sawit milik masyarakat Kuansing diusulkan untuk diremajakan melalui Program Peremajaan Sawit…

18 jam ago

Pangdam Tuanku Tambusai Apresiasi Unilak Gelar Kompetisi Pelajar Terbesar di Riau

Unilak menggelar lomba baris-berbaris dan sepak bola SMA/SMK terbesar di Riau yang mendapat apresiasi Pangdam…

19 jam ago