TINJAU PEMILIHAN: Bupati Siak Alfedri meninjau pemilihan penghulu kampung di Suak Lanjut, Kecamatan Siak, Rabu (20/11/2019). (humas pemkab siak for riau pos)
SIAK (RIAUPOS.CO) — Bupati Siak Alfedri melakukan monitoring pelaksanaan pemilihan penghulu (pilpeng) kampung serentak se-Kabupaten Siak, Rabu (20/11).
Pemilihan penghulu kampung diikuti 45 kampung dari 11 kecamatan di Kabupaten Siak. Pelaksanaan Pilpeng mendapat pengamanan dari pihak kepolisian dan Satpol PP untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.
Bupati Siak Alfedri usai melakukan monitoring di Kampung Teluk Lanjut, Kecamatan Siak berharap pemilihan penghulu secara serentak berjalan baik dan lancar dengan kondisi yang kondusif.
"Pelaksanaan pemilihan penghulu kampung sedang berlangsung. Sudah dipersiapkan yang baik sesuai dengan tahapan mekanisme yang berlaku," ujarnya.
Dirinya mengatakan, ada sekitar 168 orang calon pimpinan kampung yang akan memperebutkan jabatan penghulu di 45 kampung. Sesuai dengan pengalaman dua tahun lalu partisipasi masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya lebih tinggi. Dibandingan dengan pemilihan legislatif, pilpres dan pilkada sekalipun.
Lebih lanjut Alfedri menjelaskan, pemilihan kampung yang dilakukan serentak hari ini (kemarin, red). Penghulu yang terpilih sesuai keinginan masyarakat dan terbaik bagi masyarakat sehingga harapannya pemilihan penghulu kampung serentak ini berjalan dengan sukses dan aman.
Bupati berharap dari keseluruhan kampung yang melakukan pencoblosan memiliki ditargetkan sebesar 75 persen.(wik)
Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…
Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…
Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…
Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…
Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…
BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…