Categories: Nasional

Awal Tahun, Dua Puskesmas Beroperasi

DUMAI (RIAUPOS.CO) — Wali Kota Dumai Zulkifli As terus memastikan proyek pembangunan jelang akhir tahun ini tuntas dikerjakan. Rabu (18/19), wako meninjau pembangunan proyek Puskesmas Kelurahan Bukit Timah, Kecamatan Dumai Selatan dan Kecamatan Bukit Kapur.

Dua proyek dana alokasi khusus (DAK) ini sudah rampung dikerjakan. Untuk Puskesmas Bukit Timah menelan anggaran sekitar Rp6 miliar, sedangkan untuk Puskesmas Bukit Kapur dengan anggaran Rp6,5 miliar. 

"Alhamdulillah sudah rampung, tinggal finishing, awal tahun insya Allah sudah bisa dimanfaatkan," ujar pria yang akrab disapa Zul As tersebut.

Ia mengatakan peninjauan proyek tersebut guna untuk memastikan pembangunan menggunakan DAK bisa rampung, karena jika tidak selesai pembangunannya akan membebani APBD. "Selain itu, keberadaan puskesmas agar masyarakat lebih cepat mendapatkan pelayanan kesehatan, apalagi di Bukit Timah memang belum ada puskesmas," tuturnya.

Ia mengatakan keberadaan puskesmas diharapkan menjadi tambahan semangat bagi masyarakat Kota Dumai  khususnya di wilayah Kelurahan Bukit Timah dan Bukit Kapur untuk lebih menumbuhkembangkan pola hidup sehat."Walaupun sudah ada puskesmas bukan berarti jadi boleh sakit, tapi harus bisa lebih meningkatkan pola hidup bersih," ujarnya.

Ia berharap puskesmas bisa memberikan pengaruh positif bagi masyarakat sekitar untuk semakin menjalankan pola hidup sehat."Saya juga  berpesan agar masyarakat bisa menjaga fasilitas publik yang telah dibangun oleh pemko terlebih peruntukannya untuk kemaslahatan masyarakat," tutupnya.(hsb)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

58 PPPK Kominfo Kuansing Resmi Bertugas, SPMT Diserahkan

Sebanyak 58 PPPK menerima SPMT dari Kadis Kominfo Kuansing. Mereka diminta menjunjung disiplin dan segera…

17 jam ago

LCC Duri Pastikan Ikut Riau Pos Fun Bike 2026, Turunkan 25 Peserta ke Pekanbaru

Komunitas ibu-ibu LCC Duri siap meramaikan Riau Pos Fun Bike 2026 di Pekanbaru dengan mengutus…

18 jam ago

PKL Kembali Marak, Satpol PP Pekanbaru Akan Perketat Pengawasan

PKL kembali marak berjualan di kawasan terlarang sekitar Masjid Agung An-Nur Pekanbaru. Satpol PP berjanji…

18 jam ago

Program Makan Bergizi Gratis Dimulai, Wawako Targetkan 104 Dapur Aktif

Program Makan Bergizi Gratis kembali dimulai di Pekanbaru. Pemko menargetkan 104 dapur aktif untuk melayani…

18 jam ago

Pemkab Rohil Siapkan Lahan, Program Sekolah Garuda Kian Matang

Pemkab Rohil mematangkan persiapan pengajuan Sekolah Garuda dengan menyiapkan lahan dan proposal untuk bersaing mendapatkan…

19 jam ago

Honorer Dilarang Direkrut, Bupati Siak Fokus Tuntaskan Status Lama

Bupati Siak melarang kepala OPD merekrut honorer baru dan fokus menyelesaikan status ribuan honorer non-database…

19 jam ago