Categories: Nasional

Perawatan Pasien, Pengusaha Rela Hotel Dipakai

JAKARTA(RIAUPOS.CO) – Ketua Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Doni Monardo mengatakan, ada beberapa pengusaha yang siap memberikan hotel yang dipunyainya dijadikan tempat untuk penanganan virus Korona. Hal itu untuk mengantisipasi tinggi jumlah pasien yang tertular virus Corona.

“Sejumlah tokoh nasional dan pengusaha telah menyanggupi menyiapkan fasilitas hotel yang mereka miliki manakala fasilitas yang disiapkan oleh pemerintah terbatas, baik di Jakarta maupun di sejumlah daerah lainnya,” kata Doni usai melakukan rapat terbatas dengan Presiden Jokowi di Jakarta, Kamis (19/3).

Namun, pemerintah juga mulai mempersiapkan Wisma Atlet Kemayoran yang diubah fungsinya sebagai tempat perawatan dan isolasi para pasien yang postif terpapar virus Corona.

“Bapak Presiden telah memberikan tugas kepada Menteri BUMN dan PUPR menyiapkan Wisma Atlet,” ujar Doni yang juga merupakan kepala BNPB itu.

Menurut Doni, rencananya pada Senin 23 Maret mendatang, Wisma Atlet telah bisa digunakan untuk menampung pasien-pasien yang terpapar virus korona. Sehingga pemerintah ingin bergerak cepat dalam penanganannya.

“Senin yang akan datang Wisma Atlet ini diharapkan bisa menampung 1000-2000 pasien,” katanya.

Doni menambahkan, Presiden Jokowi juga menekankan pentingnya kemandirian daerah. daerah Diharapkan bisa fokus untuk edukasi, sosialisasi dan mitigasi terkait korona.

“Kemudian Bapak Presiden juga meminta mengefektifkan kelurahan dan desa sampai tingkat RT, RW mengingat mereka punya PKK dan karang taruna serta relawan yang ada di daerah,” ungkapnya.

Sumber:  Jawapos.com
Editor:  Deslina

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

17 jam ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

2 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

3 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

3 hari ago