Categories: Nasional

D’Masiv Berantem di Atas Panggung

RIAUPOS.CO — Kabar tak sedap datang dari band D’Masiv. Vokalis dan pembetot bas D’masiv, Rian dan Rai ribut di atas panggung saat tampil di lapangan Rembiga Mataram, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (13/7) malam.

Video pertengkaran keduanya bahkan viral di media sosal. Dalam video yang diunggah akun Instagram lambe_turah, keduanya tampak bersitegang.

Rian yang awalnya berada di depan tiba-tiba mundur ke belakang. Posisi Rian digantikan dua gitaris. Di tengah alunan aksi gitar itu, Rian dan Rai terlihat berbincang.

Tapi, obrolan yang tak berujung kesepakatan itu disadari dua gitaris D`Masiv. Sesekali mereka menengok ke arah Rai dan Rian yang berada di belakang.

Usai menyelesaikan nyanyiannya, Rian dan Rai kembali terlibat pembicaraan serius. Rian sempat terlihat mendekatkan mukanya ke arah telinga Rai. Hal itu membuat Rai tampak emosi dan mendorong Rian. Dia pun menjatuhkan bass dan meninggalkan panggung.

Setelah insiden itu, Rai dan Rian tampak menulis status di akun Instagram masing-masing. Rai tampak mengungkapkan kekesalannya di Instagram Story miliknya.

Sedangkan Rian mengunggah foto bersama personel D’Masiv. @dmasivbandofficial adalah belahan hati gw. Sampai kapan pun akan terus menjadi bagian dalam hidup gw,” tulis Rian.

Beragam komentar pun berdatangan dari warganet. Mereka mempertanyakan kejadian tersebut dan berharap keduanya tidak terus berselisih paham.(mg7/jpnn)

Editor: Eko Faizin

Eka Gusmadi Putra

Share
Published by
Eka Gusmadi Putra

Recent Posts

Mitsubishi New Pajero Sport, SUV Tangguh dengan Teknologi Keselamatan Lengkap

Mitsubishi New Pajero Sport hadir dengan sasis ladder frame, mesin diesel bertenaga, dan teknologi keselamatan…

7 jam ago

Penerbangan Langsung Pekanbaru–Sibolga Resmi Beroperasi

Rute penerbangan Pekanbaru–Sibolga resmi dibuka oleh Wings Air, memperkuat konektivitas Riau–Sumut dan mendukung mobilitas serta…

7 jam ago

Empat Trayek Bus DAMRI Buka Akses 12 Kecamatan di Siak

Empat trayek bus perintis DAMRI kini menjangkau 12 kecamatan di Kabupaten Siak dan membantu membuka…

9 jam ago

Polisi Ungkap Pencurian Switchboard PHR, Kerugian Capai Rp619 Juta

Polsek Tapung membongkar kasus pencurian komponen switchboard milik PHR dengan kerugian Rp619 juta dan mengamankan…

9 jam ago

700,5 Hektare Sawit Tua Diremajakan, 336 Petani Kuansing Terima Program PSR

Sebanyak 700,5 hektare kebun sawit milik masyarakat Kuansing diusulkan untuk diremajakan melalui Program Peremajaan Sawit…

10 jam ago

Pangdam Tuanku Tambusai Apresiasi Unilak Gelar Kompetisi Pelajar Terbesar di Riau

Unilak menggelar lomba baris-berbaris dan sepak bola SMA/SMK terbesar di Riau yang mendapat apresiasi Pangdam…

10 jam ago