desain
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Ari bekerja sebagai graphic designer di salah satu percetakan, yang melayani cetak spanduk, banner, dan lain-lain.
Suatu hari datang seorang client yang ingin mencetak spanduk. Namun, belum memiliki desain, sehingga meminta bantuan pihak percetakan untuk membuat desainnya.
Client tersebut memiliki usaha bakso. Karena tidak memiliki foto, ia meminta tolong mencarikan saja foto bakso dari mesin telusur.
Selang beberapa lama, Ari dan client itu tak kunjung menemukan bakso yang menurut sang client tepat. Setelah satu setengah jam mencari-cari gambar bakso, akhirnya client menemukan gambar bakso yang sesuai dengan keinginannya.
Segera Ari memasukkan gambar bakso tersebut ke dalam aplikasi untuk mengedit gambar, menambahkan tulisan-tulisan yang diperlukan, dan menyesuaikan warna agar menarik untuk dilihat.
Client tersebut memerhatikan kerja Ari. Setelah selesai, ia meminta untuk sedikit diedit agar lebih menarik.
"Itu pentol baksonya dijadiin lima, mi-nya dibanyakin, sekalian dikasih daun,"katanya serius sambil menunjuk ke arah monitor.
Mendengar ucapan client tersebut, Ari kesal. Permintaannya sangat banyak, dan terkesan cerewet. Ari merasa seperti sedang berjualan bakso melayani pembeli.
"Alamak, sebenarnya yang jualan bakso, saya apa Bapak sih? Ambil aja pentolnya sendiri, Pak! Itu cabainya di atas meja,"tukas Ari sarkas.(anf)
Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…
Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…
Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…
Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…
Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…
Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…