Categories: Nasional

Gugah Kesadaran Masyarakat melalui Pendidikan Sekolah Pantai

DUMAI (RIAUPOS.CO) –  Pemerintah kota Dumai terus berupaya menggugah kesadaran masyarakat untuk senantiasa menjaga pantai agar tidak kotor dari tumpukan sampah. Sebab wilayah pesisir merupakan tempat tinggal dan usaha bagi sebagian masyarakat Kota Dumai.

Kawasan ini menyediakan sumber daya alam yang berlimpah dan layak dijual dari segi ekonomi melalui ecowisata dan pemanfaatan lainnya. ’’Namun dibalik itu, daerah pesisir  rentan terhadap perubahan lingkungan yang terjadi, serta bencana serta dampak perubahan iklim, " kata Asisten Pembangunan Setdako Dumai H Syahrinaldi, Senin (11/10) di Purnama.

Kata pria yang akrab disapa Ucok Melayu ini menambahkan, karena itu masyarakat yang tinggal di daerah ini perlu memahami mengenai mitigasi bencana dan adaptasi perubahan iklim untuk meningkatkan ketangguhan kawasan potensial ini.

Salah satu caranya adalah membangun kesadaran masyarakat, yang dimulai lewat dunia pendidikan sebagaimana yang dilaksanakan dalam Sekolah Pantai Indonesia (SPI).

Sekolah Pantai Indonesai (SPI) adalah suatu bentuk kegiatan penyebarluasan informasi dan pengetahuan mengenai fungsi, manfaat, aktivitas manusia dan faktor iklim yang dapat mempengaruhi keberlanjutan dan kelestarian sumberdaya ekosistem pesisir dan laut yang diberikan kepada siswa SMP/SMU sederajat  di wilayah pesisir.

Katanya lagi, SPI hadir sebagai bentuk tanggung jawab dan kepedulian pemerintah dalam meningkatkan kapasitas sumberdaya manusia di wilayah pesisir dan laut.

Tentunya melalui SPI, diharapkan lahir generasi muda yang mampu menjadi agen perubahan, yang memiliki rasa cinta dan kepedulian yang tinggi, dalam mengelola lingkungan dan kekayaan sumber daya pesisir dan laut serta melestarikan budaya bahari sebagai jati diri bangsa maritim.

Bersih-Bersih Pantai dan Tanam Mangrove

Sebagai bentuk menggugah kesadaran tersebut, siswa-siswa di Sekolah Pantai Indonesia (SPI) SMKN Perikanan Provinsi Riau di Kota Dumai melakukan aksi tanam mangrove dan bersih pantai di Batu Bintang Purnama.

Kegiatan aksi Sekolah Pantai Indonesia dihadiri oleh Asisten II Perekonomian dan Pembangunan Kota Dumai, Kementerian Kelautan dan Perikanan RI, Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Riau, Bappedalitbang Provinsi Riau, Dinas Pendidikan Provinsi Riau , Dinas Perikanan  Kota Dumai, Camat Dumai, MAN 1 Tebing Tinggi, dan utusan dari beberapa sekolah.(mx12/esi)

 

 

Rinaldi

Share
Published by
Rinaldi

Recent Posts

Tergerus Sungai Umban, Bahu Jalan Siak II Amblas Rawan Kecelakaan

Bahu Jalan Siak II di Rumbai amblas akibat tergerus Sungai Umban. Kondisi ini dinilai membahayakan…

19 menit ago

Bangunan Kios Pasar Bawah Telukkuantan Dieksekusi

Pemkab Kuansing mengeksekusi pembongkaran kios Pasar Bawah Telukkuantan. Mayoritas pedagang memilih mengosongkan kios secara mandiri.

2 jam ago

Riau Pos Fun Bike 2026, Satukan Komunitas Sepeda Lewat Olahraga

Riau Pos Fun Bike 2026 kembali digelar sebagai ajang olahraga dan silaturahmi yang mendorong gaya…

2 jam ago

Polisi Tindak Tegas Penyelundupan, 20 Ton Bawang Ilegal Dimusnahkan

Polres Pelalawan memusnahkan lebih dari 20 ton bawang ilegal di TPA Kemang karena tidak dilengkapi…

3 jam ago

Buka Akses Ekonomi, Rohul–Rohil Bangun Jembatan dan Jalan Penghubung

Pemkab Rohul dan Rohil sepakat membangun jembatan dan jalan penghubung di wilayah perbatasan guna memperkuat…

3 jam ago

Atasi Lambatnya Bongkar Muat, IPC TPK Fokus Digitalisasi Layanan Pelabuhan

IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…

1 hari ago