m-maliki-salip-cutra-andika
BAGANSIAPI-API (RIAUPOS.CO) — Persaingan bakal calon bupati Rokan Hilir pada polling aspirasi pembaca Riau Pos semakin tak terelakan. Setelah sebelumnya M Maliki berhasil menyalip posisi mantan anggota DPRD Rohil Afrizal atau yang karib disapa Epi Sintong, kini dirinya berhasil menduduki posisi pertama setelah mengalahkan dukungan Cutra Andika.
Berdasarkan penghitungan Selasa (11/2), M Maliki mendapat tambahan dukungan dari 19,91 persen menjadi 20,81 persen. Angka tersebut membuat posisi Cutra Andika bergeser. Dari posisi pertama ke posisi kedua dengan jumlah dukungan sebanyak 20,58 persen.
Di tempat ketiga ada anggota DPRD Rohil Afrizal atau yang karib disapa Epi Sintong. Epi memperoleh 19,07 persen dukungan. Peringkat keempat ada nama Ketua Garda Pemuda Nasdem Rohil Jhony Charles BBA MBA. Dia memperoleh dukungan sebanyak 13,42 persen. Sedikit menurun dari dukungan sebelumnya sebanyak 13,57 persen.
Disusul nama Muhammad Syah Padri ST yang berada di urutan kelima dengan raihan dukungan 12,98 persen.
"M Maliki berhasil menyalip Cutra Andika. Memang sejak beberapa waktu lalu dukungan terhadap M Maliki terus menguat," ungkap Direktur RiauPos M Hapiz, kemarin.
Di posisi keenam ada nama Khaidir dengan raihan 11,97 persen suara. Bupati Rokan Hilir H Suyatno AMp masih berada di urutan paling bawah. Ia hanya meraih 1,17 persen dukungan saja. Jumlah tersebut terus menyusut dari periode ke periode.(nda)
Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…
PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…
Baznas Riau mencatat zakat ASN Pemprov Riau tahun 2025 mencapai Rp52,5 miliar dan terus mengoptimalkan…
Masyarakat Cerenti menggelar aksi damai dan menandatangani petisi menolak rencana relokasi warga TNTN ke Desa…
Kantin SDN 169 Pekanbaru terbakar dini hari. Lima unit damkar dikerahkan untuk memadamkan api dan…
Dermaga Peranggas di Kepulauan Meranti kian memprihatinkan dan dinilai tak layak pakai. DPRD mendesak pemerintah…