Categories: Nasional

Hutan Kota Bagansiapiapi, Destinasi Wisata yang Menjanjikan

ROKANHILIR (RIAUPOS.CO) – KEBERADAAN hutan kota di Bagansiapiapi telah menjadi magnet wisata baru bagi masyarakat di Negeri Seribu Kubah. Setiap harinya warga berdatangan menikmati suasana alam yang masih asri di hutan kota tersebut. Bahkan pada akhir pekan, lonjakan pengunjung yang datang selalu tinggi dibandingkan biasanya.

Terletak di pinggir Jalan Lintas Kecamatan, Bagan Punak Meranti, keberadaan hutan kota menjadi destinasi wisata yang menjanjikan. Pemkab Rokan Hilir (Rohil) telah melakukan berbagai pembenahan dan pembangunan untuk menata hutan kota tersebut menjadi makin baik lagi.

Bupati Rohil Afrizal Sintong didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Sanimar Afrizal melaksanakan kunjungan ke hutan kota, Sabtu (7/5) lalu. Kedatangan Bupati di tempat wisata hutan kota itu mendapat sambutan hangat dari masyarakat yang tengah menikmati suasana lebaran dan liburan.

Bupati bersama Ketua PKK juga menyapa para warga yang berada di hutan kota. Bupati menyebutkan, selama libur Idulfitri, jumlah masyarakat yang berkunjung ke beberapa tempat wisata yang ada di Bagansiapiapi sangat tinggi.

Hal tersebut, terlihat dari banyaknya masyarakat yang memadati wisata hutan kota dan berbagai tempat wisata lainnya. Masyarakat itu sendiri, berasal dari berbagai wilayah yang ada di Kabupaten Rohil.

"Keberadaan hutan kota ini menjadi tempat wisata yang menjanjikan, pengunjungnya sangat padat dan banyak," kata Bupati.

Wisata yang ada di Kabupaten Rohil, lanjut Bupati, tidak kalah dengan tempat wisata yang ada di daerah lain. Salah satunya, seperti hutan kota yang memiliki keindahan tersendiri dan tersedia berbagai taman.

"Seperti terlihat, banyak masyarakat yang berhari raya dan berlibur di sini karena dekat, tempatnya sangat cantik dan indah dan bisa bersaing dengan daerah lain," katanya.

Bupati mengajak seluruh masyarakat Rohil agar berlibur di dalam daerah dengan mengunjungi berbagai tempat wisata lokal yang ada. Apalagi, tambah Bupati, jika berlibur ke luar daerah Rohil akan menambah risiko perjalanan dan bertambahnya pengeluaran. Padahal wisata yang ada di Rohil juga sangat indah dan bagus untuk dikunjungi.(adv)

Edwir Sulaiman

Share
Published by
Edwir Sulaiman

Recent Posts

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

8 jam ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

8 jam ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

9 jam ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

1 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

1 hari ago

Butuh Pegawai Tangguh, BPR Indra Arta Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen

BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…

1 hari ago