INTERNET
JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Penyanyi Yuni Shara rupanya sudah 11 tahun menyandang status janda. Bagi kakak kandung Krisdayanti ini, janda bukanlah aib dan membuatnya lantas malu menyandang status tersebut.
Hal itu Yuni sampaikan saat berbincang dengan Ussy Sulistiawaty lewat channel YouTube Ussy Andhika Official, Senin (4/11) malam.
“Jangan pernah malu menjadi janda karena sewaktu-waktu kita tidak pernah tahu pasangan kita ada sama kita atau enggak,” ungkapnya.
Pelantun lagu tembang lawas itu mengaku juga tidak akan marah jika dipanggil dengan sebutan janda.
“Enggak ada masalah, ya memang janda, jadi saya support perempuan bekerja agar tidak bergatung sama suami,” jelasnya.
Untuk saat ini, Yuni mengaku belum ada niat melepas status janda. Alasan utamanya adalah anak-anaknya, Calvin dan Cello.
Gagal menikah dua kali membuat Yuni semakin berhati-hati. Terlebih, beberapa kali berpacaran juga berakhir kandas.
“Jangan kan ngomong pacaran, gerbang pernikahan kayaknya nightmare (mimpi buruk) buat aku, ribet,” tegasnya.
Meski begitu, Yuni memastikan dirinya tidak menutup diri jika ada pria yang ingin mencoba mengenalnya lebih dekat.
"Terserah gusti Allah. Belum kepikiran (nikah saat ini)," jawabnya.
Sumber: Jpnn.com
Editor: E Sulaiman
Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…
Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…
DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…
Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…
Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…
Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…