Categories: Nasional

Kasus Covid-19 Masih Tinggi di Dumai

DUMAI (RIAUPOS.CO) – Penyebaran Covid-19 di Kota Dumai masih terjadi. Bahkan dalam beberapa waktu kebelakangan kasus baru  mengalami peningkatan. Namun peningkatan kasus baru itu juga di barengi  dengan kasus yang sembuh dari Covid-19.

Juru Bicara Tim Satgas Covid-19 Kota Dumai dr Syaiful mengatakan, secara total kasus Covid-19 di Kota Dumai sudah mencapai 6.439 kasus positif, dengan rincian 6.117 orang sembuh, 199 orang dalam perawatan (171 orang isolasi mandiri, 28 orang rawat di rumah sakit) dan 123 orang meninggal dunia. "Memang banyak OTG dan gelaja  ringan, makanya yang dirawat di RS hanya 28 orang, ini memang yang memiliki gejala berat," terang pria yang juga menjabat sebagai Plt Kadiskes Kota Dumai itu, Ahad (4/7) kemarin.

Ia mengatakan, pihaknya juga mengawasi secara ketat  bagi pasien yang melakukan isolasi mandiri di rumah agar mereka tidak keluar rumah selama isolasi. "Ada tim dari Puskesmas di bantu dengan Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa yang ikut melakukan pengawasan," terangnya.

Dengan kasus masih bertambah tersebut,  ia berharap seluruh masyarakat di Kota Dumai untuk melakukan protokol kesehatan Covid-19 yang ketat. "Pertama perbanyak doa dan terus tingkatkan iman dan taqwa kepada sang Maha Pencipta, pakai masker dengan baik dan benar yang menutupi hidung dan mulut, terutama ketika berada di ruang publik, seperti di pasar, rumah ibadah, dan lainnya, sering mencuci tangan dengan air dan sabun, atau Hand Sanitizer berbahan dasar alkohol minimal 70 persen, jaga jarak seoptimal mungkin dan lakukan pola hidup bersih dan sehat," terangnya.

Ia menyebutkan, secara umum penyebaran Covid-19 di Kota Dumai berada di zona oranye yang menunjukkan masih terjadinya penyebaran dengan  risiko cukup  tinggi. "Kami optimis jika masyarakat menerapkan protokol kesehatan Covid-19, maka Dumai bisa berada di zona kuning atau hijau," ujarnya.

Terakhir, ia juga menyampaikan  kepada seluruh masyarakat untuk membantu tetangga, saudara dan kerabat yang tertimpa musibah terkonfirmasi kasus positif Covid-19, yaitu dengan cara berikan dukungan moral, awasi dan ingatkan agar tidak keluar dari rumah sampai masa isolasi selesai.(lim)

Laporan HASANAL BULKIAH, Dumai

 

Rinaldi

Share
Published by
Rinaldi

Recent Posts

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

19 jam ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

19 jam ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

20 jam ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

2 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

2 hari ago

Butuh Pegawai Tangguh, BPR Indra Arta Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen

BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…

2 hari ago