Categories: Nasional

Pelaku Pembakaran Wamena Ditangkap

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Polda Papua terus mengejar buronan kerusuhan Wamena. Yang terbaru, seorang tersangka berinisial YA (45) berhasil ditangkap setelah menjadi buronan sejak kerusuhan Wamena. Diketahui YA merupakan kepala kampung yang mengerahkan 250 warga melakukan pembakaran.

Kabidhumas Polda Papua Kombespol AM Kamal menjelaskan bahwa penangkapan dilakukan Jumat, setelah mendapat informasi bahwa pelaku pulang ke rumahnya di Ninabua, Asolokabal. ”Petugas langsung mengepung rumahnya saat dini hari,” tuturnya.

Setelah tertangkap, ternyata tersangka masih mencoba untuk melarikan diri. Sehingga, petugas melakukan tindakan tegas dengan menembak kaki. ”Hingga pelaku pembakaran ini tidak bisa kabur,” paparnya.

Pelaku terbilang cukup licin dalam upayanya menghindari petugas. Saat ditangkap didapatkan sejumlah barang bukti, seperti rambut palsu, baju dan dua unit handphone. ”Saat ini sedang dalam pemeriksaan,” tuturnya.

Kamal menjelaskan, pelaku merupakan seorang kepala kampung dan saat kerusuhan itu mengerahkan 250 orang untuk membuat kerusuhan. Pembakaran dan pemukulan hingga membuat korban jiwa. ”Kami terus mengejar buronan lainnya,” terangnya.

Hingga saat ini hanya tinggal tiga buronan yang tersisa, yakni, HW;22,BA;21, dan PW;21. Dia mengatakan bahwa petugas akan berkerja secara maksimal untuk menuntaskan kasus kerusuhan tersebut. ”Jalan terus,” tuturnya.

Untuk kondisi Wamena, dia mengatakan bahwa hingga saat ini keamanan sudah sangat terjaga. Masyarakat sudah menjalankan aktivitas seperti biasa. ”Perekonomian sudah berputar, banyak toko yang sudah buka,” paparnya, kemarin.(idr/jpg)

 

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Tekan Balap Liar dan Knalpot Brong, Polisi Sita 12 Motor di Pekanbaru

Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…

18 jam ago

Inovasi Layanan Umrah, Menang Tour & Travel Launching MMC

PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…

18 jam ago

Baznas Riau Catat Zakat ASN Pemprov Riau Tembus Rp52 Miliar

Baznas Riau mencatat zakat ASN Pemprov Riau tahun 2025 mencapai Rp52,5 miliar dan terus mengoptimalkan…

18 jam ago

Penolakan Relokasi Menguat, Masyarakat Cerenti Tanda Tangani Petisi

Masyarakat Cerenti menggelar aksi damai dan menandatangani petisi menolak rencana relokasi warga TNTN ke Desa…

19 jam ago

Kantin SDN 169 Pekanbaru Terbakar Dini Hari, Damkar Kerahkan 5 Unit

Kantin SDN 169 Pekanbaru terbakar dini hari. Lima unit damkar dikerahkan untuk memadamkan api dan…

19 jam ago

Dermaga Peranggas Meranti Kian Memprihatinkan, DPRD Minta Perhatian Pemerintah

Dermaga Peranggas di Kepulauan Meranti kian memprihatinkan dan dinilai tak layak pakai. DPRD mendesak pemerintah…

20 jam ago