Categories: Nasional

Usai Pasar Raya, Padang Telusuri Kontak 100 Pedagang Pasar Bandabuek

PADANG (RIAUPOS.CO) — Setelah menemukan riwayat kontak sekitar 1.000 pedagang di Pasar Raya Padang, Dinas Perdagangan Pemko Padang juga mendata sekitar 100 pedagang di Pasar Bandabuek, Kecamatan Lubukkilangan.

"Hal itu dilakukan setelah ditemukan satu kasus pedagang di pasar itu dinyatakan positif Covid-19," kata Kepala Dinas Perdagangan Kota Padang Endrizal, Ahad (3/2/2020).

Setelah ada seorang pedagang dinyatakan positif, kata Endrizal, pihaknya langsung melakukan tracking guna memutus rantai penularan virus Covid-19.

"Langsung kita lakukan tracking terhadap pedagang-pedagang di Pasar Bandabuek. Jumlahnya lebih kurang 100 orang. Saat ini tengah kita data by name by address," jelasnya.

Endrizal mengungkapkan, pedagang yang didata tersebut mayoritas berjualan di lantai satu Pasar Bandabuek dan mayoritas pedagang non-pangan.

Setelah didata, para pedagang langsung diimbau melapor ke pusat kesehatan terdekat untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan.(esg)

Sumber: JawaPos.com
Editor: Erizal
 

Rinaldi

Share
Published by
Rinaldi

Recent Posts

58 PPPK Kominfo Kuansing Resmi Bertugas, SPMT Diserahkan

Sebanyak 58 PPPK menerima SPMT dari Kadis Kominfo Kuansing. Mereka diminta menjunjung disiplin dan segera…

16 jam ago

LCC Duri Pastikan Ikut Riau Pos Fun Bike 2026, Turunkan 25 Peserta ke Pekanbaru

Komunitas ibu-ibu LCC Duri siap meramaikan Riau Pos Fun Bike 2026 di Pekanbaru dengan mengutus…

16 jam ago

PKL Kembali Marak, Satpol PP Pekanbaru Akan Perketat Pengawasan

PKL kembali marak berjualan di kawasan terlarang sekitar Masjid Agung An-Nur Pekanbaru. Satpol PP berjanji…

16 jam ago

Program Makan Bergizi Gratis Dimulai, Wawako Targetkan 104 Dapur Aktif

Program Makan Bergizi Gratis kembali dimulai di Pekanbaru. Pemko menargetkan 104 dapur aktif untuk melayani…

17 jam ago

Pemkab Rohil Siapkan Lahan, Program Sekolah Garuda Kian Matang

Pemkab Rohil mematangkan persiapan pengajuan Sekolah Garuda dengan menyiapkan lahan dan proposal untuk bersaing mendapatkan…

17 jam ago

Honorer Dilarang Direkrut, Bupati Siak Fokus Tuntaskan Status Lama

Bupati Siak melarang kepala OPD merekrut honorer baru dan fokus menyelesaikan status ribuan honorer non-database…

18 jam ago