Categories: Pekanbaru

Pelantikan IPK Riau Sempat Kisruh

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman, tepatnya di Hotel Ratu Mayang Garden  Kamis (30/1) kemarin  berlangsung pelantikan dan pengukuhan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Pemuda Karya (IPK) Riau. Terdapat 250 orang pengurus yang dilantik dengan dihadiri sebanyak 3.800 orang anggota IPK lainnya.

Usai dikukuhkan, Ketua DPP IPK Kasten Harianja mengatakan, siap bersinergi dengan pemerintah dalam membangun Riau. Caranya menjaga situasi tetap aman dan kondusif. IPK menjadi bagian dari kesatuan, seperti di Bhineka Tunggal Ika yaitu berbeda-beda tetap satu jua.

"Organisasi kami katanya tempat berkumpulnya preman. Itu tidak benar. Anggota organisasi ini  dari  seluruh suku yang ada,"katanya.

Lebih lanjut, terdapat agenda kerja yang akan dirumuskan pascapelantikan yaitu membangun kepengurusan di dua Kota Dumai dan Kepulauan Meranti yang belum terlaksana. Nantinya akan segera digesa dan bentuk DPC IKP di dua kabupaten tersebut.

Sekjen DPP IKP Pusat, H Arfan Masun pun turut memberikan komentar yang diuraikan mendukung kerja DPD IKP Riau dalam membangun Riau ke depan. "Selama Karhutla di Riau terasa meresahkan masyarakat secara luas dan menjadi kan situasi dan kondisi tidak kondusif. Mudah-mudahan dengan adanya Satgas Karhutla dapat membantu penanganan dan pencegahannya," ujarnya.

Gubernur Riau, Drs H Syamsuar dalam sambutannya mengatakan, agar program kerjanya benar-benar dijalankan untuk pembangunan Riau menuju masyarakat sejahtera, damai dan aman. "Saya berharap jajaran DPD IPK Riau bersama dengan semua pihak dapat menjaga kondisi Riau agar tetap kondusif dan jauh dari Karlahut," terangnya.

Di saat suasana hening di dalam ruangan karena pelantikan, di luar tampak sedikit kisruh. Pasalnya kelompok masyarakat tepatnya yang berada di jalanan sempat akan membubarkan acara itu.

Panasnya terik matahari, rupanya sampai panas ke emosi. Sehingga dua kelompok masyarakat itu turut diamankan pihak kepolisian. "Tadi dua orang telah kami amankan untuk dimintai keterangan, kami menyebutnya dari kelompok masyarakat. Diamankan bukan berarti ditahan, hanya untuk dimintai keterangan," ujar Kapolres Pekanbaru Kombespol Nandang Mu’min Wijaya yang berada di lokasi.(s)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

DED Rampung, Pembebasan Lahan Flyover Garuda Sakti Dimulai 2026

Pemprov Riau menyiapkan anggaran pembebasan lahan flyover Simpang Garuda Sakti. Ground breaking proyek direncanakan awal…

14 jam ago

Jadi Sponsor Fun Bike 2026, Pacific Optimistis Pariwisata Pekanbaru Bergeliat

Pacific menjadi sponsor Riau Pos Fun Bike 2026 di Pekanbaru, dorong pariwisata, gaya hidup sehat,…

14 jam ago

Istri Histeris Temukan Suami Tewas Tergantung di Rumah

Warga Balik Alam Mandau digegerkan penemuan pria 43 tahun yang ditemukan meninggal dunia tergantung di…

15 jam ago

Rusak Bertahun-tahun, Jalan Pematang Reba–Pekan Heran Akhirnya Masuk Anggaran

Pemkab Inhu menganggarkan Rp3 miliar pada 2026 untuk memperbaiki Jalan Pematang Reba–Pekan Heran yang rusak…

15 jam ago

Manajemen Talenta Diperkuat, Bupati Rohul Dorong Birokrasi Profesional

Pemkab Rohul memperkuat sistem merit dengan menerapkan manajemen talenta ASN dan meraih penghargaan BKN atas…

16 jam ago

Bolos Saat Jam Sekolah, Empat Pelajar SMA Terjaring Patroli Satpol PP Kampar

Empat pelajar SMA di Bangkinang terjaring patroli Satpol PP saat bolos sekolah. Petugas menegaskan tindakan…

16 jam ago