Tulis Buku, Dua Guru SDS IT Mutiara Diundang ke Perpusnas Expo IGI
DURI (RIAU POS. CO) — Dua guru SDS IT Mutiara Duri,Eni Huriani SPd dan Mona Ekawati SPd MM mendapat undangan khusus menghadiri acara Perpusnas Expo IGI Sagusaku Eksis 1.000 Penulis di gedung Perpustakaan Nasional RI di Jalan Merdeka Selatan Nomor 11, Jakarta Pusat, 19-20 September 2019.
Kepada Riau Pos, Senin (26/8), Ketua Pembina YPIT Mutiara Duri Ir H Abdul Gaffar menyebutkan, di acara tajaan Perpusnas RI bersama Ikatan Guru Indonesia (IGI) itu, Eni dan Mona juga bakal menerima sertifikat dan pin sebagai Duta Literasi 1.000 penulis dari kalangan guru dan siswa se-Indonesia.
Dikatakan Gaffar, penghargaan ini merupakan ganjaran manis bagi kedua guru SDS IT Mutiara Duri berkat karya buku yang telah mereka terbitkan. Eni menulis buku berjudul The Power of IGI. Sementara Mona membuat buku dengan judul Tetap Kaya Ketika Suami di PHK.
Ditambahkannya, sebanyak 691 guru dari berbagai jenjang pendidikan seantero tanah air diundang panitia penyelenggara ke acara Perpusnas Expo IGI tersebut. Mereka adalah guru-guru yang telah menulis buku dan tergabung dalam gerakan menulis Sagusaku (satu guru satu buku). Sebanyak 27 orang peserta yang diundang panitia berasal dari Provinsi Riau. Dua diantaranya, yakni Eni dan Mona mewakili Kabupaten Bengkalis.
Selain dinobatkan sebagai duta literasi, para peserta juga akan disuguhi materi-materi menarik dalam workshop dan seminar pendidikan bertajuk Sagusaku Eksis 1.000 Penulis. Pematerinya adalah pihak-pihak terkait dan para pakar di bidang masing-masing.(sda)
Mitsubishi Destinator kini dilengkapi Mitsubishi Connect yang memungkinkan pemilik memantau dan mengendalikan kendaraan lewat smartphone…
Rumah Sehat Fohow resmi dibuka di Pekanbaru dan menghadirkan terapi Meridian berbasis Traditional Chinese Medicine…
Empat mahasiswa PCR tergabung dalam Tim Darnakel menjadi satu-satunya wakil Indonesia dan Asia Pasifik di…
Fordismari menggelar aksi di Kantor Bupati Kampar menolak penunjukan Ardi Mardiansyah sebagai Pj Sekda dan…
Kepala Desa Koto Tandun diamankan polisi terkait dugaan kasus narkoba. Pemkab Rohul memastikan pelayanan pemerintahan…
PSMTI Riau menggelar pertemuan dengan FPK Riau untuk memperkenalkan Lindawati sebagai ketua baru dan memperkuat…