Categories: Pekanbaru

Pengurus Koperasi Disarankan Gelar RAT Secara Virtual

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Di tengah pandemi Covid-19, Dinas Koperasi UMKM Kota Pekanbaru menyarankan kepada pengurus koperasi untuk melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) secara virtual. Selain efektif, RAT virtual dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Demikian disampaikan Kepala Dinas Koperasi UMKM Kota Pekanbaru, Idrus, Rabu (25/5). "Walaupun dalam situasi Covid-19, kami memberikan solusi kepada pengurus koperasi untuk melaksanakan RAT bukan tatap muka lagi, tetapi melalui virtual atau zoom meeting," ucapnya.

Dia melanjutkan, RAT virtual atau zoom meeting itu lebih efektif, dengan anggaran yang mungkin tidak terlalu banyak. 

"Dan partisipasi anggota untuk melaksanakan RAT itu cukup tinggi," imbuhnya.

Dikatakan Idrus, anggota yang selama ini tidak dapat hadir saat RAT tatap muka dikarenakan pekerjaan, atau keperluan lainnya, melalui  smartphone dapat mengikuti RAT.

"Yang selama ini tidak bisa hadir langsung, karena dia punya handphone android, dia sambil bekerja atau keluar kota bisa mengikuti RAT itu langsung. Jadi partisipasi mengikuti RAT itu lebih banyak dari pada langsung. Selain memutus mata rantai penyebaran Covid-19," ujarnya.(ali) 
 

Rindra

Share
Published by
Rindra

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

12 jam ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

2 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

2 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

2 hari ago