Categories: Pekanbaru

Kapolsek Langsung Bubarkan Pelanggan Warnet dan Warung Makan

PEKANBARU, (RIAUPOS.CO) – Demi mencegah penyebaran virus covid-19 di kota Pekanbaru puluhan personil Polisi Sektor (Polsek)  Tampan menggelar patroli skala besar di wilayah hukum polsek Tampan, dengan sasaran tempat berkumpulnya masyarakat, Selasa (24/03/2020) malam.

Kegiatan ini di pimpin Kapolsek Tampan AKP Juper lumban toruan, " Malam ini kita melaksanakan giat patroli skala besar yang kita mulai pada pukul 20.00 WIB, dengan sasaran untuk memberi imbauan dan membubarkan masyrakat yang berkumpul. " Jelas Juper

Pantuan Riaupos.co pihak kepolisian melakukan patroli di tempat-tempat berkumpulnya ‎masyarakat dimulai dari Jalan Kaharudin Nasution dan Jalan Delima, pihak kepolisian langsung membubarkan masyrakat yang masih membandel melakukan aktivitas berkumpul di luar rumah serta warung internet (warnet) yang masih buka. Tampak masyarakat yang masih beraktivitas langsung membubarkan diri. bagi masyarakat sedang makan, diperintahkan untuk membawa pulang (take away) makanannya.

Sementara ketika di Jalan Delima, Kecamatan Tampan didapati beberapa warnet yang masih beroperasi.

"kita temukan ada sekitar lima warnet yang masih beroperasi dan kita imbau untuk dipaksa tutup karena sesuai edaran Wali Kota Pekanbaru untuk warnet tidak diperkenankan beroperasi dan tempat hiburan lain nya,‎ seperti karoeke dan lain lain, " ujar Juper.

Kapolsek Tampan memberikan imbauan kepada masyarakat untuk diam d irumah saja karena saat ini di Kota Pekanbaru sudah memasuki status tanggap darurat non alam akibat Coronavirus Disease (Covid-19).

Selain di wilayah Polsek Tampan kegiatan ini serentak dilaksanakan di seluruh daerah Provinsi Riau. 

 

Laporan: Bayu Saputra

Editor: E Sulaiman

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

20 jam ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

20 jam ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

21 jam ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

2 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

2 hari ago

Butuh Pegawai Tangguh, BPR Indra Arta Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen

BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…

2 hari ago