Categories: Pekanbaru

Bagi-Bagi Takjil Sekaligus Masker

RUMBAI (RIAUPOS.CO) – Polsek Rumbai Pesisir melaksanakan pembagian masker dan takjil kepada para pengguna jalan. Kegiatan di laksanakan di depan Mapolsek Rumbai Pesisir Jalan Khayangan Kelurahan Limbungan Baru Kecamatan Rumbai Pesisir, Rabu (20/4) lalu.

Kapolsek Rumbai Pesisir Kompol Febriandy mengatakan, kegiatan ini wujud kepedulian kepolisian terhadap sesama, dengan pembagian takjil dan masker gratis kepada pengguna jalan.

Tujuannya sebagai bentuk kepedulian sosial kepolisian terhadap sesama dan memberikan imbauan kepada masyarakat penerima takjil untuk melaksanakan protokol kesehatan (prokes) Covid-19.

"Salah satu manfaat pembagian takjil dan masker ini adalah memupuk rasa kepedulian sosial terhadap sesama. Termasuk mengingatkan masyarakat agar tetap menjalankan protokol kesehatan," ujarnya.

Ia juga memberikan pesan Kamtibmas kepada masyarakat penerima takjil agar tetap waspada terhadap tindak kejahatan yang sewaktu bisa terjadi.

Ia menambahkan, bahwa dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat membentuk hubungan emosional yang baik antara masyarakat dan Polri. Selain itu apa yang dibagikan bisa bermanfaat bagi masyarakat menjelang waktu berbuka.

"Semoga terbentuk hubungan emosional yang baik antara Polri dan masyarakat guna mendukung terciptanya kamtibmas kondusif di wilayah kecamatan rumbai pesisir," pungkasnya.(dof)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Mitsubishi New Pajero Sport, SUV Tangguh dengan Teknologi Keselamatan Lengkap

Mitsubishi New Pajero Sport hadir dengan sasis ladder frame, mesin diesel bertenaga, dan teknologi keselamatan…

12 jam ago

Penerbangan Langsung Pekanbaru–Sibolga Resmi Beroperasi

Rute penerbangan Pekanbaru–Sibolga resmi dibuka oleh Wings Air, memperkuat konektivitas Riau–Sumut dan mendukung mobilitas serta…

12 jam ago

Empat Trayek Bus DAMRI Buka Akses 12 Kecamatan di Siak

Empat trayek bus perintis DAMRI kini menjangkau 12 kecamatan di Kabupaten Siak dan membantu membuka…

13 jam ago

Polisi Ungkap Pencurian Switchboard PHR, Kerugian Capai Rp619 Juta

Polsek Tapung membongkar kasus pencurian komponen switchboard milik PHR dengan kerugian Rp619 juta dan mengamankan…

14 jam ago

700,5 Hektare Sawit Tua Diremajakan, 336 Petani Kuansing Terima Program PSR

Sebanyak 700,5 hektare kebun sawit milik masyarakat Kuansing diusulkan untuk diremajakan melalui Program Peremajaan Sawit…

15 jam ago

Pangdam Tuanku Tambusai Apresiasi Unilak Gelar Kompetisi Pelajar Terbesar di Riau

Unilak menggelar lomba baris-berbaris dan sepak bola SMA/SMK terbesar di Riau yang mendapat apresiasi Pangdam…

15 jam ago