KESEPAKATAN: Kepala Kanwil DJP Riau Edward Hamonangan Sianipar dan Rektor Universitas Lancang Kuning Dr Junaidi SS MHum foto bersama usai menandatangani kesepakatan bersama tentang Tax Center, di Aula Hang Tuah, Lantai 4 Kantor Wilayah DJP Riau, Pekanbaru, kemarin. (DJP For Riau Pos)
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Riau, meningkatkan kerja sama dengan sembilan perguruan tinggi di Provinsi Riau. Setelah ditandatanganinya kesepakatan bersama tentang Tax Center, bertempat di Aula Hang Tuah, Lantai 4 Kantor Wilayah DJP Riau, Jalan Sudirman, Pekanbaru.
Kesepakatan bersama direktur jenderal pajak tentang Tax Center itu, dijalin dengan perguruan tinggi. Mulai Universitas Riau, Universitas Lancang Kuning, Institut Bisnis dan Teknologi Pelita Indonesia, Univeritas Muhammadiyah Riau, Universitas Islam Riau, Universitas Islam Kuantan Singingi, STIE Persada Bunda, STIE Tuah Negeri dan Universitas Islam Negeri (UIN) Suska Riau.
Ruang lingkup dalam program kemitraan, antara pelaksana tugas dan fungsi direktorat jenderal pajak, dengan penyelenggara Tri Dharma perguruan tinggi itu, meliputi penyebaran informasi dan edukasi perpajakan, penelitian dan kajian kademis. Serta pemberian layanan konsultasi dan asistensi layanan perpajakan online.
Kepala Kanwil DJP Riau Edward Hamonangan Sianipar mengatakan kesepakatan bersama itu bertujuan untuk meningkatkan penyampaian informasi dan edukasi perpajakan. Serta peningkatan kualitas layanan dan konsultasi pajak. Melalui penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang dilaksanakan civitas akademika.
"Sehingga diharapkan dapat menjangkau cakupan masyarakat yang lebih luas. Dan memenuhi kebutuhan masyarakat," ujarnya.
Sementara Rektor Universitas Lancang Kuning Dr Junaidi SS MHum memberikan dukungan positif terhadap program DJP Riau itu.
"Kita dari Unilak tentu akan membantu dirjen pajak, mensosialisasikan program pajak ini di Riau. Kita siap membuka Tax Center itu, kemudian memberikan pelayanan, konsultasi, penelitian terkait pajak di Riau," pungkas Junaidi.(ilo)
IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…
Sebanyak 304.717 warga kurang mampu di Pekanbaru menikmati layanan kesehatan gratis melalui program UHC hanya…
Universitas Riau mengukuhkan delapan profesor baru sebagai penguatan riset dan kontribusi intelektual dalam mendukung pembangunan…
Pemko Pekanbaru melarang penebangan pohon besar tanpa izin. Kebijakan ini mendukung program Green City dan…
Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…
PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…