Categories: Pekanbaru

Gandeng Polda Riau untuk Pengamanan Aset Milik Daerah

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akan bekerja sama dengan Polda Riau terkait pengamanan aset milik pemerintah daerah. Kerja sama itu akan ditindaklanjuti dengan rencana aksi MoU antara Gubernur Riau dengan Kapolda Riau.

Kepala Biro Hukum dan Hak Asasi Manusia Setdaprov Riau Elly Wardhani mengatakan, selama ini Pemprov Riau terus melalukan pendataan terkait aset-aset yang dimiliki. Agar nantinya aset yang sudah terdata tetap terjaga, maka dilakukan kerja sama dengan Polda Riau.

"Bentuk kerja sama nanti ada MoU terkait pengamanan aset milik Pemprov Riau. Karena kalau terkait penanganan perkara aset kita kerja sama dengan Polda Riau," katanya kemarin.

Elly menyampaikan, rencana aksi tersebut direncanakan pada pekan depan. Namun untuk waktunya, pihaknya masih menyesuaikan waktu Gubernur Riau dan Kapolda Riau.

"Insya Allah rencana aksi pekan depan, kita masih minta jadwal Pak Gubernur untuk penandatanganan kerja samanya," sebutnya sembari menyampaikan jika rencana aksi tersebut akan melibatkan kabupaten dan kota se-Riau.

Lebih lanjut Elly Wardhani menyampaikan, kerja sama itu dalam rangka penanganan aset, sehingga perlu dilakukan pendamping oleh kepolisan sebagai mitra Pemprov Riau.

"Ini sebagai komitmen kita untuk menjaga, mengamankan dan penyelamatan terhadap aset milik pemerintah. Hal ini juga sesuai dengan amanat dari KPK RI, dalam hal menjaga dan menyelamatkan aset negara," ujarnya.(sol)

Edwir Sulaiman

Share
Published by
Edwir Sulaiman

Recent Posts

Mitsubishi New Pajero Sport, SUV Tangguh dengan Teknologi Keselamatan Lengkap

Mitsubishi New Pajero Sport hadir dengan sasis ladder frame, mesin diesel bertenaga, dan teknologi keselamatan…

4 jam ago

Penerbangan Langsung Pekanbaru–Sibolga Resmi Beroperasi

Rute penerbangan Pekanbaru–Sibolga resmi dibuka oleh Wings Air, memperkuat konektivitas Riau–Sumut dan mendukung mobilitas serta…

5 jam ago

Empat Trayek Bus DAMRI Buka Akses 12 Kecamatan di Siak

Empat trayek bus perintis DAMRI kini menjangkau 12 kecamatan di Kabupaten Siak dan membantu membuka…

6 jam ago

Polisi Ungkap Pencurian Switchboard PHR, Kerugian Capai Rp619 Juta

Polsek Tapung membongkar kasus pencurian komponen switchboard milik PHR dengan kerugian Rp619 juta dan mengamankan…

7 jam ago

700,5 Hektare Sawit Tua Diremajakan, 336 Petani Kuansing Terima Program PSR

Sebanyak 700,5 hektare kebun sawit milik masyarakat Kuansing diusulkan untuk diremajakan melalui Program Peremajaan Sawit…

7 jam ago

Pangdam Tuanku Tambusai Apresiasi Unilak Gelar Kompetisi Pelajar Terbesar di Riau

Unilak menggelar lomba baris-berbaris dan sepak bola SMA/SMK terbesar di Riau yang mendapat apresiasi Pangdam…

8 jam ago