Categories: Pekanbaru

Lama Rusak, Jalan Tanjung Datuk Tak Kunjung Diperbaiki

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Meski mengalami kerusakan yang semakin parah, Jalan Tanjung Datuk, Kecamatan Limapuluh tak kunjung diperbaiki. Kerusakan tak hanya dikeluhkan warga sekitar, tapi juga pengendara yang hendak menuju ke Pelabuhan Sungai Duku.

Pantauan Riau Pos, kondisi Jalan Tanjung Datuk merupakan jalan menuju Pelabuhan Sungai Duku terlihat di beberapa titik mengalami kerusakan yang cukup parah. Di beberapa titik tersebut para pengendara harus melintasi jalan yang hanya meninggalkan kerikil bebatuan saja.

Aspal yang menutup badan jalan sudah habis terkikis dan berlubang. Selain itu, jalan ini juga dilalui oleh kendaraan-kendaraan bertonase besar yang ikut merusak badan Jalan Tanjung Datuk.

Salah seorang pengendara roda dua, Irfan mengaku kesal dengan kerusakan badan jalan yang hingga berbulan-bulan lamanya tak kunjung dilakukan perbaikan oleh pemerintah.

Pasalnya, lubang besar yang kini membentang di badan jalan kerap digenangi air apabila hujan, sehingga saat melintasinya pengendara perlu berhati-hati.

Tak hanya itu, aspal yang sudah mengelupas menyisakan ceceran bebatuan kerikil yang kerap menyebabkan pengendara tergelincir dan terjatuh apabila tidak berhati-hati.

”Ini akses jalan masyarakat dan warga sekitar untuk menuju Pelabuhan Sungai Duku. Selain itu juga ini merupakan akses menuju sekolah,” katanya.

Ia berharap pemerintah bisa segera turun tangan melakukan perbaikan terhadap badan jalan yang masih rusak parah tersebut. Jika kondisi tersebut dibiarkan maka akan memperparah kerusakan jalan.

Sementara itu, seorang warga setempat lainnya bernama, Eko berharap jalan Tanjung Datuk bisa segera dilakukan perbaikan oleh pemerintah. Agar akses menuju Pelabuhan Sungai Duku dan juga ke sekolah dan pemukiman masyarakat bisa lebih baik. ”Kami berharap agar jalan yang rusak di sini bisa segera diperbaiki lah. Jangan ditunggu rusak parah dulu baru dilakukan perbaikan,” ujarnya.(yls)

Laporan DOFI ISKANDAR, Limapuluh

 

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

SUV Premium Mitsubishi Destinator Makin Pintar dengan Mitsubishi Connect

Mitsubishi Destinator kini dilengkapi Mitsubishi Connect yang memungkinkan pemilik memantau dan mengendalikan kendaraan lewat smartphone…

9 jam ago

Rumah Sehat Fohow Resmi Dibuka di Pekanbaru, Hadirkan Terapi Meridian TCM

Rumah Sehat Fohow resmi dibuka di Pekanbaru dan menghadirkan terapi Meridian berbasis Traditional Chinese Medicine…

10 jam ago

Keren! Tim Mahasiswa PCR Wakili Asia Pasifik di AAKRUTI Global Texas

Empat mahasiswa PCR tergabung dalam Tim Darnakel menjadi satu-satunya wakil Indonesia dan Asia Pasifik di…

10 jam ago

Fordismari Kritik Penunjukan Pj Sekda Kampar, Ini Tuntutannya

Fordismari menggelar aksi di Kantor Bupati Kampar menolak penunjukan Ardi Mardiansyah sebagai Pj Sekda dan…

10 jam ago

Diduga Terlibat Narkoba, Kades Koto Tandun Ditangkap Polisi

Kepala Desa Koto Tandun diamankan polisi terkait dugaan kasus narkoba. Pemkab Rohul memastikan pelayanan pemerintahan…

10 jam ago

PSMTI Riau Perkenalkan Ketua Baru kepada FPK Riau

PSMTI Riau menggelar pertemuan dengan FPK Riau untuk memperkenalkan Lindawati sebagai ketua baru dan memperkuat…

10 jam ago