Categories: Pekanbaru

Dua Bersaudara Raih Medali Emas di Porkot

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Dua bersaudara, Arzi Putra Persada (17) dan Alifia Putri Zilla (15) berhasil meraih medali emas pada pelaksanaan Pekan Olahraga Kota (Porkot) VII Pekanbaru 2019. Perolehan medali ditorehkan Arzi Putra Persada pada cabang karate perorangan Putra dan Alifia Putri Zilla pada cabang karate perorangan putri.

Dua bersaudara ini merupakan anak dari pasangan Tarmizi dan Rowiyatun. Mereka sehari-hari bersekolah di SMAN 10 Pekanbaru. Arzi duduk di kelas XII MIPA 3  dan Alifia di kelas XI MIPA 2.

Rowiyatun mengatakan, anak kedua dan ketiganya tersebut sudah menjadi atlet sejak umur 7 tahun. "Sebelumnya juga  telah berhasil mengharumkan nama sekolahnya SMAN 10. Dengan menjadi atltet Riau Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat nasional meraih mendali emas di cabang olahraga karate pada O2SN tingkat Provinsi Riau yang digelar dari 24-26 Juli 2019 lalu," ujarnya kepada Riau Pos, Selasa (10/9). 

Sementara itu, Ketua Komite Olahraga Nasional Indoensia (KONI) Kota Pekanbaru, Anis akan melanjutkan pemusatan latihan kota (Platko) bagi atlet berprestasi pada Porkot VII Pekanbaru tahun 2019.

 "Ajang Porkot ini sebagai barometer awal untuk event selanjutnya. Kita harap atlet berprestasi benar-benar siap untuk mengikuti pemusatan latihan," kata Anis, Selasa (10/9).(dof) 
 

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

18 jam ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

18 jam ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

19 jam ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

2 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

2 hari ago

Butuh Pegawai Tangguh, BPR Indra Arta Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen

BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…

2 hari ago