Categories: Pekanbaru

3.310 Warga Antusias Daftar Pasang Gigi Palsu Gratis di HUT Pekanbaru

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Menyambut Hari Jadi ke-241 Kota Pekanbaru pada 23 Juni 2025, Pemerintah Kota (Pemko) menghadirkan program spesial: pemasangan gigi palsu gratis bagi masyarakat. Tak tanggung-tanggung, sebanyak 3.310 warga telah mendaftar sebelum pendaftaran ditutup pada 5 Juni lalu.

Menurut dr. Fira Septiyanti, Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, para pendaftar akan menjalani skrining terlebih dahulu untuk memastikan kelayakan pemasangan gigi palsu. “Jika tidak ada masalah, proses pemasangan bisa langsung dilakukan. Namun, jika ditemukan gigi berlubang atau kondisi medis tertentu, warga harus menjalani perawatan terlebih dahulu dan tidak bisa mengikuti program ini,” jelasnya, Senin (9/6).

Fira menekankan bahwa program ini hanya berlaku hingga 23 Juni 2025, sehingga warga yang lolos skrining harus segera memproses pemasangan gigi palsu di puskesmas terdekat. “Kami ingin memastikan semua penerima manfaat bisa tersenyum lebar di hari ulang tahun kota tercinta,” tambahnya.

Meski program ini gratis, masyarakat tetap bisa mengakses layanan serupa melalui BPJS Kesehatan, meski mungkin ada biaya tambahan sesuai ketentuan.(ilo)

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Mitsubishi New Pajero Sport, SUV Tangguh dengan Teknologi Keselamatan Lengkap

Mitsubishi New Pajero Sport hadir dengan sasis ladder frame, mesin diesel bertenaga, dan teknologi keselamatan…

12 jam ago

Penerbangan Langsung Pekanbaru–Sibolga Resmi Beroperasi

Rute penerbangan Pekanbaru–Sibolga resmi dibuka oleh Wings Air, memperkuat konektivitas Riau–Sumut dan mendukung mobilitas serta…

12 jam ago

Empat Trayek Bus DAMRI Buka Akses 12 Kecamatan di Siak

Empat trayek bus perintis DAMRI kini menjangkau 12 kecamatan di Kabupaten Siak dan membantu membuka…

13 jam ago

Polisi Ungkap Pencurian Switchboard PHR, Kerugian Capai Rp619 Juta

Polsek Tapung membongkar kasus pencurian komponen switchboard milik PHR dengan kerugian Rp619 juta dan mengamankan…

14 jam ago

700,5 Hektare Sawit Tua Diremajakan, 336 Petani Kuansing Terima Program PSR

Sebanyak 700,5 hektare kebun sawit milik masyarakat Kuansing diusulkan untuk diremajakan melalui Program Peremajaan Sawit…

15 jam ago

Pangdam Tuanku Tambusai Apresiasi Unilak Gelar Kompetisi Pelajar Terbesar di Riau

Unilak menggelar lomba baris-berbaris dan sepak bola SMA/SMK terbesar di Riau yang mendapat apresiasi Pangdam…

15 jam ago