iphi-pekanbaru-bakal-berbagi-zamzam
KOTA (RIAUPOS.CO) — Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kota Pekanbaru sedang menyiapkan acara bagi-bagi zamzam secara gratis. Selain itu, akan dilaksanakan acara jalan santai dan sejumlah kegiatan.
"Kita agendakan lima ribu orang akan hadir," ujar Ketua IPHI Kota Pekanbaru, Ayat Cahyadi saat rapat IPHI Pekanbaru, Senin (6/1).
Kegiatan ini direncanakan akan dilaksanakan IPHI Kota Pekanbaru di halaman kantor Wali Kota Pekanbaru, bersamaan dengan agenda car free day (CFD) pada 16 Februari 2020. Selain jalan santai dan bagi-bagi air zamzam gratis, diadakan juga bazar, cek kesehatan gratis, senam IPHI, dan penandatanganan MoU IPHI dan mitra.
"Kegiatan ini boleh diikuti masyarakat umum," ujarnya.
Diagendakan kegiatan ini akan dihadiri ketua IPHI pusat. Direncanakan akan ada voucher umrah juga dalam kegiatan ini.
IPHI merupakan wadah berkumpulnya para haji yang bertujuan untuk melanggengkan kemabruran haji. Bagi-bagi zamzam gratis diharapkan akan mengingatkan jamaah haji untuk terus memelihara kemabruran hajinya dan memelihara niat umat yang belum menunaikan rukun Islam kelima itu.(muh)
APMBR menggelar aksi di Dishub Kampar dan menyoroti dugaan praktik “jatah” parkir serta pengelolaan yang…
DPRD Pekanbaru mengingatkan pelaku usaha agar tidak menutup drainase. Penyempitan saluran air dinilai berpotensi memicu…
Pekerja marka jalan di Pekanbaru tewas ditabrak mobil yang kabur dini hari. Polisi memburu pelaku,…
Rencana kenaikan tarif kapal di Kepulauan Meranti menuai penolakan warga. Tarif naik lebih 20 persen…
Roadshow Kopi Good Day Goes to School hadir di SMKN 4 Pekanbaru, menghadirkan hiburan, kreativitas,…
Satpol PP Rohul mengingatkan PKL agar tidak berjualan melewati pukul 01.00 WIB. Pelanggar jam operasional…