Categories: Pekanbaru

PLN Lakukan Pemeliharaan di Gardu Hubung

DURI (RIAUPOS.CO) — Ini kabar tak begitu baik untuk warga Duri dan sekitarnya. Menurut rencana, PLN setempat akan melakukan pemadaman listrik dengan pertimbangan pemeliharaan. Jadwalnya, Rabu (7/8/2019) pagi ini. Cukup lama pula, sekitar tiga jam. Yakni dari pukul 09.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB.

Kabar tersebut disampaikan Manajer PLN ULP Duri, Aan Jefri, Selasa (6/8) petang. “Sehubungan dengan adanya rencana pemeliharaan kubikel 20 kV di gardu hubung kantor PLN ULP Duri dan untuk meningkatkan kualitas pelayanan, maka akan dilakukan pemadaman aliran listrik pada Rabu pukul 09.00 sampai pukul 12.00,” ucap Aan.

Daerah pemadaman, lanjut Aan, meliputi sepanjang Jalan Hang Tuah, mulai dari kantor PLN hingga ke Simpang Telkom. Tak hanya pelanggan di sepanjang Jalan Hang Tuah yang terkena imbas pemadaman ini. Pemukiman warga di sejumlah ruas jalan yang berhubungan dengan Jalan Hang Tuah pun ikut kecipratan pemadaman.

Antara lain Jalan Nusantara I, Jalan Kayangan, Jalan Tribrata, Jalan Pertanian, Jalan Bandes, Jalan Mawar, Jalan Aman Kopelapip, serta Jalan Rangau.

Selain berdampak kepada pelanggan umum dan pemilik usaha yang banyak menggunakan listrik, pemadaman ini tentu saja berimbas pula untuk fasilitas yang berkaitan dengan kepentingan orang banyak. Di antaranya untuk SPBU di Jalan Rangau Km 7 dan lain-lain.

“Atas terganggunya kelancaran pasokan listrik, kami mohon maaf dan harap dapat dimaklumi oleh seluruh pelanggan PT PLN (Persero) ULP Duri,” ucap Aan.

Kabar pemadaman listrik ini cukup merisau sejumlah pelanggan. Seperti pemilik kedai kopi Ajo Birin alias AJB di Jalan Hang Tuah, Duri. “Kalau untuk mengocok telur masih bisa menggunakan tangan saja. Namun untuk keperluan air, harus pakai listrik. Sementara genset kami sudah lama rusak. Mudah-mudahan pemadamannya tak terlalu lama,” ujar Uniang, sang pemilik kedai kopi AJB.(ade)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Mitsubishi New Pajero Sport, SUV Tangguh dengan Teknologi Keselamatan Lengkap

Mitsubishi New Pajero Sport hadir dengan sasis ladder frame, mesin diesel bertenaga, dan teknologi keselamatan…

6 jam ago

Penerbangan Langsung Pekanbaru–Sibolga Resmi Beroperasi

Rute penerbangan Pekanbaru–Sibolga resmi dibuka oleh Wings Air, memperkuat konektivitas Riau–Sumut dan mendukung mobilitas serta…

7 jam ago

Empat Trayek Bus DAMRI Buka Akses 12 Kecamatan di Siak

Empat trayek bus perintis DAMRI kini menjangkau 12 kecamatan di Kabupaten Siak dan membantu membuka…

8 jam ago

Polisi Ungkap Pencurian Switchboard PHR, Kerugian Capai Rp619 Juta

Polsek Tapung membongkar kasus pencurian komponen switchboard milik PHR dengan kerugian Rp619 juta dan mengamankan…

9 jam ago

700,5 Hektare Sawit Tua Diremajakan, 336 Petani Kuansing Terima Program PSR

Sebanyak 700,5 hektare kebun sawit milik masyarakat Kuansing diusulkan untuk diremajakan melalui Program Peremajaan Sawit…

9 jam ago

Pangdam Tuanku Tambusai Apresiasi Unilak Gelar Kompetisi Pelajar Terbesar di Riau

Unilak menggelar lomba baris-berbaris dan sepak bola SMA/SMK terbesar di Riau yang mendapat apresiasi Pangdam…

10 jam ago