Categories: Pekanbaru

Hari ini, 42 Peserta CASN Ujian SKB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – 97 Peserta lulus untuk mengikuti ujian Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) Pemerintah Kota Pekanbaru. 42 di ntaranya, Senin (6/12) akan menjalani ujian di Kanreg XII BKN Pekanbaru.

SKB ini digelar di tujuh lokasi. Yakni, 84 orang peserta mengikuti SKB di Kanreg XII BKN Pekanbaru. Mereka mengikuti ujian selama dua hari yakni pada 6 dan 7 Desember. Lalu empat peserta ujian di Kanreg VI BKN tahap Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) yang hasilnya diumumkan pada 13-14 November lalu. SKD CASN Pemko Pekanbaru sendiri sudah dilaksanakan terhitung dari tanggal 29 September hingga 4 Oktober 2021 lalu di SKA Co Ex. Tercatat sebanyak 412 peserta CASN yang dinyatakan gugur lantaran tak hadir tanpa keterangan dan sesuai waktu yang ditetapkan.

Terdapat sebanyak 1.863 pelamar yang mengikuti tes SKD yang dilangsungkan selama enam hari tersebut. Pelamar yang mengikuti SKD itu berkisar 77,6 persen dari total 2.277 peserta. Total ujian SKD tahun ini untuk formasi CPNS sebanyak 17 sesi dan SKD bagi PPPK non guru sebanyak satu sesi.

Jumlah peserta CASN Pemko Pekanbaru tahun 2021 yang memenuhi syarat sebanyak 4.950 orang. Sedangkan total pelamar sebanyak 5.645 orang.

Pelamar yang lolos seleksi administrasi memperebutkan 313 formasi yang ada dalam seleksi CASN Pemerintah Kota Pekanbaru tahun 2021. Jumlah itu terbagi lagi, untuk formasi CPNS tahun ini sebanyak 33 formasi. Sedangkan formasi PPPK sebanyak 280 formasi.(ali)

Rinaldi

Share
Published by
Rinaldi

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

10 jam ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

1 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

1 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

1 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

2 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

2 hari ago