Categories: Pekanbaru

Mantan Anggota DPRD Bengkalis Divonis Dua Tahun

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Terdakwa dugaan korupsi dana hibah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis tahun 2012, Yudhi Veryantoro divonis ringan dari tuntutan jaksa. Meski, mantan anggota DPRD Bengkalis dinyatakan bersalah atas perbuatannya yang merugikan negara sebesar Rp475 juta. 

Dalam amar putusan yang dibacakan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) pada Pengadilan Negeri (PN) Pekanbaru, Kamis (5/3)  kemaren. 

Majelis hakim diketuai Saut Maruli Tua Pasaribu menyatakan, terdakwa terbukti secara sah dan meyakinkan telah melanggar Pasal 3 Jo 18 Undang-undang (UU) Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dan ditambah dengan UU Nomor 20 Tahun 2001 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, Jo Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHPidana.

"Menyatakan terdakwa Yudhi Veryantoro terbukti melakukan tindak pidana korupsi. Menjatuhkan hukuman pidana penjara selama dua tahun," ujar Dahlia Panjaitan. 

Tak hanya pidana penjara, Yudi turut dibebankan membayar denda Rp50 juta subsider tiga bulan kurungan. Kemudian, diwajibkan mengganti uang kerugian negara sebesar Rp475 juta. Namun, dari jumlah itu, mantan wakil rakyat ini sudah menitipkan uang Rp120 juta ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Bengkalis.  "Satu bulan setelah putusan inkrah, harta benda terdakwa disita dan dilelang untuk mengganti kerugian negara. Kalau tidak, dapat diganti hukuman penjara selama 6 bulan,'' jelas Dahlia.

Terhadap vonis itu, majelis hakim memberikan kesempatan terdakwa selama tujuh hari ke depan apakah menerima atau menolak putusan tersebut. Setelah berkoordinasi dengan penasehat hukumnya, Yudhi menyatakan pikir-pikir. Jawab serupa juga diucapkan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejari Bengkalis, Doli Novaisal.

Hukuman yang terima Yudhi lebih ringan dari tuntutan JPU. Di mana, sebelumnya JPU meminta hakim menjatuhkan hukuman pidana penjara selama dua tahun tiga bulan.(rir)

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

DED Rampung, Pembebasan Lahan Flyover Garuda Sakti Dimulai 2026

Pemprov Riau menyiapkan anggaran pembebasan lahan flyover Simpang Garuda Sakti. Ground breaking proyek direncanakan awal…

22 jam ago

Jadi Sponsor Fun Bike 2026, Pacific Optimistis Pariwisata Pekanbaru Bergeliat

Pacific menjadi sponsor Riau Pos Fun Bike 2026 di Pekanbaru, dorong pariwisata, gaya hidup sehat,…

22 jam ago

Istri Histeris Temukan Suami Tewas Tergantung di Rumah

Warga Balik Alam Mandau digegerkan penemuan pria 43 tahun yang ditemukan meninggal dunia tergantung di…

23 jam ago

Rusak Bertahun-tahun, Jalan Pematang Reba–Pekan Heran Akhirnya Masuk Anggaran

Pemkab Inhu menganggarkan Rp3 miliar pada 2026 untuk memperbaiki Jalan Pematang Reba–Pekan Heran yang rusak…

23 jam ago

Manajemen Talenta Diperkuat, Bupati Rohul Dorong Birokrasi Profesional

Pemkab Rohul memperkuat sistem merit dengan menerapkan manajemen talenta ASN dan meraih penghargaan BKN atas…

24 jam ago

Bolos Saat Jam Sekolah, Empat Pelajar SMA Terjaring Patroli Satpol PP Kampar

Empat pelajar SMA di Bangkinang terjaring patroli Satpol PP saat bolos sekolah. Petugas menegaskan tindakan…

24 jam ago