Categories: Pekanbaru

Bangun 30 Rumah Panggung untuk Nelayan

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Kementerian Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) memberikan bantuan berupa rumah panggung bagi nelayan yang ada di Kabupaten Rokan Hilir (Rohil). Total bantuan rumah panggung yang diberikan mencapai 30 unit. 

Kepala Dinas PUPR PKPP Riau, Taufiq OH mengatakan, rumah panggung tersebut berlokasi di Kampung Pinggir Laut, Kabupaten Rokan Hilir. Rumah panggung tersebut didesain dengan model Melayu lengkap dengan ukiran selembayung pada bagian atas.  "Pembangunan rumah panggung tersebut sudah dimulai pada 2020 lalu, total ada 30 unit rumah panggung yang dibangun Kementerian PUPR," kata Taufiq. 

Dijelaskan Taufiq, rumah panggung tersebut dibangun dengan tipe 28 sebagai hunian bagi masyarakat yang berprofesi sebagai nelayan.  

"Pembangunan rumah khusus tersebut juga merupakan bagian dari program sejuta rumah untuk memenuhi kebutuhan khusus, seperti nelayan," sebutnya. 

Selain bagi nelayan, demikian Taufiq, Kementerian PUPR juga membangun rumah khusus tersebut untuk para korban bencana, pengungsi, guru, tenaga medis, TNI/Polri, serta petugas didaerah perbatasan dan pulau terpencil. 

"Tentunya kita berterimakasih kepada Kementerian PUPR yang sudah membangun rumah panggung bagi nelayan yang ada di Kabupaten Rokan Hilir. Harapannya semakin banyak bantuan pemerintah pusat untuk Provinsi Riau," katanya.(sol)
 

Eka Gusmadi Putra

Share
Published by
Eka Gusmadi Putra

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

22 jam ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

2 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

3 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

3 hari ago