sman-1-tandun-dan-smkn-1-ujungbatu-ke-final
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Putra SMAN 1 Tandun berhasil melaju ke final setelah mengalahkan SMAN 1 Tapung Hulu 16-9 di babak semifinal Riau Pos Honda, Honda Student Basket League (HSBL) seri Ujungbatu di Sport Center Ujungbatu, Jumat (31/1).
Sementara di semifinal putri, SMKN 1 Ujungbatu sukses ke final setelah menekuk SMAN 1 Tandun dengan skor 16-4. "Ya, mungkin kekalahan hari ini bisa jadi pelajaran untuk ke depannya agar bisa lebih baik lagi," ungkap Supardi, pendamping tim putri SMAN 1 Tandun.
Tapi dia sudah cukup bangga dengan anak-anak didik yang bertanding tersebut, karena sudah bisa sampai ke babak semifinal. "Mudah-mudahan jika ada Iven lagi kami bisa berikan yang lebih baik lagi," ujarnya.
Adapun jadwal final HSBL seri Ujungbatu ini akan berlangsung pada Sabtu 1 Februari 2020.(*1/eca)
Laporan MUSLIM NURDIN, Pekanbaru
Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…
Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…
Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…
Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…
Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…
BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…